Suara.com - Benarkah jika belanja bahan organik membuat uang lebih cepat terkuras? Bahan organik merupakan bahan makanan yang sehat dan baik dikonsumsi. Namun, harganya relatif lebih mahal ketimbang makanan lainnya. Wajar saja, sifatnya yang organik alias langsung dipetik dari kebun membuat harganya melambung tinggi.
Tidak semua makanan organik itu harganya mahal. Jika cermat memilih, Anda bisa mendapatkan makanan organik murah. Alhasil, pengeluaran pun bisa dihemat. Mau tahu cara belanja hemat makanan organik? Berikut tipsnya:
1.Beli di Pasar Tradisional
Pasar tradisional merupakan tempat untuk mendapatkan bahan makanan murah, termasuk makanan organik. Walaupun berstatus organik, kalau beli di pasar tradisional pasti harganya jauh lebih murah ketimbang di supermarket. Sayuran segar, buah segar, dan bumbu dapur, semuanya bisa diperoleh di pasar tradisional. Selain itu, Anda juga bisa menawar, sehingga harganya bisa lebih murah lagi. Untuk mendapatkan makanan organik terbaik, Anda bisa datang di pagi hari saat matahari terbit.
2.Beli Makanan Organik Mingguan
Tips selanjutnya ialah membeli stok persediaan dalam seminggu. Cara ini ampuh untuk menekan pengeluaran. Jika Anda berbelanja di pasar tradisional, harga yang didapatkan semakin murah jika pembelian semakin banyak. Bahan organik memiliki ketahanan yang singkat. Tidak disarankan untuk membelinya dalam jumlah yang sangat besar. Meskipun tertolong dengan bantuan lemari es, kualitasnya akan berkurang.
Untuk mengetahui jumlah yang akan dibeli, Anda bisa berkaca dari minggu sebelumnya. Jika bahan organik di minggu lalu kurang, tambahkan porsi untuk minggu ini. Lakukan pencatatan saat melakukan pembelian agar mudah mengingat apa yang hendak dibeli.
3. Beli Bahan Organik Hasil Lokal
Makanan organik yang ditawarkan di pasar tradisional sudah pasti merupakan bahan lokal semuanya, namun bahan organik yang dijual di supermarket belum tentu lokal. Banyak supermarket di Indonesia lebih suka menjual produk luar negeri karena katanya bahan impor itu jauh lebih bagus ketimbang bahan lokal, benar, begitu? Tidak juga.
Bahan organik lokal tak kalah bagusnya dengan bahan impor. Apalagi Indonesia terkenal sebagai negara dengan hasil pertanian melimpah. Agar kesehatan tetap terjaga, belilah makanan organik yang masih bagus. Perhatikan bahan organik secara keseluruhan, apakah rusak atau tidak. Jika Anda berbelanja di tempat langganan, tidak ada salahnya untuk mencicipi satu dari makanan yang hendak dibeli. Tujuannya agar tidak ada penyesalan sesudah membeli.
4.Buat Kebun Sendiri
Memiliki kebun sendiri menjadi sesuatu yang sangat menyenangkan. Tak semua masyarakat di Indonesia memiliki kebun di rumahnya. Untuk mendapatkan makanan organik yang terjamin kualitasnya, Anda bisa menanamnya sendiri di kebun milik Anda. Tanamlah makanan organik yang sering dikonsumsi, sehingga Anda tidak perlu lagi memasukan bahan tersebut ke daftar belanjaan mingguan. Selain lebih sehat, Anda juga bisa menekan pengeluaran.
Satu hal yang perlu diperhatikan, yaitu Anda harus memiliki ilmu dasar tentang bercocok tanam. Hal ini tentu saja berguna untuk mendapatkan hasil terbaik. Kalau mau, sediakan kebun dengan lahan yang agak luas. Saat panen tiba, Anda bisa membagi atau menjual makanan organik tersebut ke tetangga atau ke pasar. Berguna sebagai peluang bisnis juga, ya?
5.Belajar Memasak
Pandai memasak memang diharuskan bagi wanita. Namun, dewasa ini banyak pria yang terjun dalam dunia masak-memasak. Rasa makanan yang dihasilkan juga tak kalah enaknya dengan masakan wanita. Untuk menekan pengeluaran, pandai memasak sangatlah disarankan, apalagi untuk bahan makanan organik.
Makanan organik tidak sulit untuk diolah. Hanya perlu ditumis, digoreng, dibakar, atau digeprek saja, Anda sudah bisa merasakan nikmatnya bumbu masakan Indonesia. Untuk mendapatkan hasil masakan yang memuaskan, tentu saja Anda harus memiliki panduan, yaitu buku resep. Anda bisa mengikuti langkah-langkah yang tertera dalam buku tersebut. Informasi tentang bahan dan cara mengolah makanan sangat membantu Anda dalam memasak.
Baca artikel Cermati lainnya:
Rahasia Nyata Dibalik Cara Hidup Sukses di Usia Muda
Tips Menghemat Biaya Aqiqah si Buah Hati
Isi Ulang E-money Sudah Ada Aturannya. Mau Gratis? Simak Tipsnya
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              4 Exfoliating Serum untuk Kulit Glowing Maksimal bagi Wanita Usia 30-an
 - 
            
              3 Serum Peptide untuk Mengencangkan Kulit Bagi Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Awet Muda
 - 
            
              7 Sepatu Lari Adidas Adizero Terbaik 2025, Running Shoes Favorit Pelari Kalcer
 - 
            
              7 Rekomendasi Lipstik Mengandung Vitamin C untuk Mencerahkan Bibir Hitam, Mulai Rp10 Ribuan!
 - 
            
              5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
 - 
            
              6 Zodiak yang Dikenal Suka Nunda Pekerjaan, Selalu Andalkan The Power of Kepepet
 - 
            
              Sabrina Alatas Anaknya Siapa? Intip Silsilah Keluarga Sang Chef Muda
 - 
            
              Basreng Indonesia Ditarik BPOM Taiwan, Kenali Ciri-Ciri Cemilan dengan Pengawet Berlebihan
 - 
            
              Penghasilan YouTube Pandji Pragiwaksono, Minta Maaf Usai Dianggap Singgung Adat Toraja
 - 
            
              5 Pilihan Moisturizer Viva Buat Samarkan Flek Hitam, Cuma Rp10 Ribuan!