Suara.com - Hari gini masih menilai orang lain hanya berdasarkan fisik semata? Eits, jangan salah, karena studi terbaru justru menunjukkan bahwa bentuk tubuh bisa dijadikan patokan untuk menilai kepribadian seseorang.
Secara umum, para peneliti mengatakan bahwa orang-orang yang memiliki berat badan lebih sering dikaitkan dengan ciri-ciri kepribadian yang buruk, seperti malas dan ceroboh. Di sisi lain, mereka yang memiliki tubuh langsing dipandang lebih postif, seperti memiliki rasa percaya diri tinggi dan lebih antusias.
Selain itu, baik lelaki maupun perempuan dengan bentuk tubuh ideal dianggap sebagai pribadi yang aktif, sementara bentuk tubuh yang kurang maskulin atau feminin dinilai memiliki sifat pasif.
Dilansir dari Dailymail, Jumat (2/11/2018), tim peneliti dari University of Texas di Dallas menyebut temuan mereka menunjukkan bagaimana stereotip berdasarkan bentuk tubuh membantu membentuk kesan pertama, yang mana hanya sedikit sekali penelitian dilakukan pada penilaian berdasarkan bentuk tubuh.
"Kami ingin mengetahui apakah bisa dihubungkan secara tepat bahwa kepribadian bisa dinilai berdasarkan bentuk tubuh," kata ketua peneliti Ying Hu, seorang mahasiswa doktoral di University of Texas di Dallas.
Artinya, sambung Hu, apakah bisa orang membuat penilaian tentang kepribadian orang lain secara cepat berdasarkan bentuk tubuh dengan menyimpulkan dia pemalas, anusias, atau mudah tersinggung?
Untuk menjawabnya, tim peneliti mengambil sampel dari 140 responden, yang terdiri dari 70 lelaki dan 70 perempuan. Selanjutnya, 76 mahasiswa sarjana melihat masing-masing model dari dua sudut, dengan 30 kata sifat yang ditampilkan di layar. Para mahasiswa diminta untuk memilih kata-kata yang sesuai untuk tipe tubuh yang mereka amati.
Hasilnya, para peserta banyak mengaitkan tubuh yang lebih berat dengan sifat negatif, seperti malas dan ceroboh. Sementara yang lebih kurus, dikaitkan dengan sifat-sifat positif, termasuk kepercayaan diri tinggi dan antusias.
Tubuh perempuan ideal (berbentuk buah pir) dan tubuh lelaki ideal (berbahu lebar) diidentifikasi memiliki sifat yang lebih aktif seperti suka berselisih, extrovert, dan mudah tersinggung. Sedangkan, bentuk tubuh lelaki dan perempuan yang tidak standar dikaitkan dengan sifat pasif, seperti pemalu, dapat dipercaya, dan dapat diandalkan.
Baca Juga: Awas Letakkan Handphone Sembarang, Bisa Bahayakan Kesehatan
Dari beberapa analisis, para peneliti menemukan bahwa mereka dapat memprediksi penilaian sifat kepribadian yang akan dibuat orang dari berbagai bentuk tubuh.
"Sepengetahuan kami, ini adalah studi pertama yang mempertimbangkan peran bentuk tubuh - di luar tinggi dan berat - dalam penilaian kepribadian tentang seseorang," kata peneliti lainnya Dr. Alice O'Toole, seorang profesor di School of Behavioral and Brain Sciences, University of Texas di Dallas.
Para peneliti menarik kesimpulan tentang ciri-ciri kepribadian berdasarkan bentuk tubuh yang sifatnya universal, tetapi penyebutan kata yang dipilih cenderung bervariasi tergantung budaya. Penelitian itu memberi petunjuk baru bahwa banyaknya orang yang menilai orang lain hanya berdasarkan bentuk tubuh. Hanya saja, mengenai benar atau tidaknya penilaian tersebut belum diketahui karena belum ada penelitian lebih lanjut yang mendukung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Link Nonton Live MotoGP Mandalika 2025
-
5 Fakta Menarik Lauterbrunnen Swiss yang Indah, Lokasi El Rumi Lamar Syifa Hadju
-
Erina Gudono Unggah Momen Tedhak Siten Bebingah, Berapa Usia Ideal Bayi saat Melakukannya?
-
Gabriel's Coffee Eatery: Kafe Pet-Friendly Kekinian yang Wajib Dicoba di Gading Serpong!
-
Siap Kaya Raya? 3 Zodiak Ini Diprediksi Banjir Rezeki selama Oktober 2025
-
3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
-
5 Cara Membedakan Sepatu Puma Speedcat Asli dan KW dari Tampilannya
-
Tembus Rp1 M? Harga Cincin Lamaran Syifa Hadju dari El Rumi Jadi Sorotan
-
Silsilah Keluarga Putri Tanjung, Rumah Tangganya dengan Guinandra Jatikusumo Diisukan Retak
-
Apa Pekerjaan Guinandra Jatikusumo? Rumah Tangganya dengan Putri Tanjung Dikabarkan Retak