Suara.com - Kekasih yang baik semestinya bisa menerima pasangannya apa adanya. Kalaupun ingin memberi kritikan, pastilah kritikan yang membangun, dan bukan yang menjatuhkan. Seperti yang dialami perempuan asal Hong Kong ini, Berry Ng, ia telah melakukan 30 kali operasi plastik gara-gara kerap mendapat kritikan tentang penampilannya dari sang kekasih.
Perkenalan Berry dengan operasi plastik dimulai ketika ia berusia 17 tahun, ketika dirinya sangat tak percaya diri dengan penampilannya. Berlanjut di usia 21, ia mulai melakukan vermak wajah besar-besaran. Hanya dalam jangka waktu enam bulan, Berry telah melakukan sebanyak 30 operasi plastik.
Tindakannya itu memiliki satu tujuan, yaitu mendapat pujian dari sang kekasih. Tapi apes, meski telah melakukan 30 operasi plastik, Berry tetap tidak mendapat pujian dari kekasihnya.
Sang kekasih malah terus mengkritik Berry dan membandingkannya dengan perempuana lain. "Pada saat itu, dia bisa saja menghentikanku dan memujiku cukup cantik, dan aku akan berhenti dan tidak akan melakukannya lagi," curhatnya dalam sebuah video yang diunggahnya di Facebook pada 2017 silam.
Berry sendiri sudah melakukan operasi plastik di dahi, pipi, hidung, dan dagu. Ia juga melakukan pembesaran payudara karena diejek oleh kekasihnya bahwa dada Berry sangat kecil pada kala itu.
Kini, Berry sudah putus dari kekasih yang tak pernah menerima dirinya apa adanya itu. Ia pun sadar bahwa obsesinya terlalu berlebihan dan hubungannya pada saat itu sangat tak bagus untuk kesehatan mentalnya. Berry pun telah mengungkapkan penyesalannya telah mengubah penampilannya terlalu jauh. Hmm, pelajaran buat kita semua ini, ya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Aturan Feng Shui untuk Menarik Rezeki dan Keberuntungan
-
7 Moisturizer Lokal Tanpa Alkohol dan Parfum, Cocok untuk Kulit Sensitif
-
5 Sleeping Mask untuk Mencerahkan Wajah Usia 30-an, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
-
5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
-
5 Acne Spot Treatment untuk Mengempeskan Jerawat dalam Semalam bagi Remaja
-
Rahasia Benteng Garuda: Nutrisi Ala Rizky Ridho untuk Performa Maksimal!
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas New Balance Harga Rp100 Ribuan untuk Pelajar
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki