Suara.com - Berbagi Keberuntungan, Penumpang KA Menoreh Dapat Kue Keranjang
Penganan wajib saat Imlek yakni kue keranjang biasa dibagikan pada sanak saudara, keluarga maupun tetangga. Untuk merayakan Imlek, PT KAI Daerah Operasi 4 Semarang, membagikan kue keranjang pada penumpang kereta api di Stasiun Tawang Semarang, Selasa (5/2/2019).
Penumpang yang beruntung itu ada dalam gerbong kereta api Menoreh relasi Semarang - Jakarta. Sebanyak 200 kue keranjang dibagikan saat penumpang masuk pintu peron dan di dalam gerbong.
Uniknya, orang yang membagikan kue keranjang itu adalah para pegawai PT KAI bagian customer service, berbusana ala orang Tiongkok dengan pakaian khas Cheongsam dan Changshan.
Suasana khas serba Imlek tak hanya ada di bagian peron, lobi stasiun juga dipenuhi pegawai-pegawai KAI yang mengenakan pakaian khas Imlek pula.
Kue berbahan dasar ketan dan gula itu dibungkus dalam kemasan. Satu persatu penumpang dibagikan paket yang berisi kue keranjang dan air minum.
Kue keranjang merupakan simbol sebuah pemanjatan doa kepada para dewa, yang dihidangkan dalam altar klenteng agar selalu terjaga keberuntungan dan kemakmuran yang panjang.
"PT KAI pun berkehendak sama, agar para penumpang kereta api selalu mendapat hoki dan kemakmuran, dalam arti keselamatan dalam perjalanan," kata M Nurul Huda DS, Executive Vice President (EVP) PT KAI Daop 4 Semarang.
Nurul Huda menambahkan, PT KAI di Tahun Baru Imlek 2019 ini juga memberi hokian bagi penumpang yang hobi selfie. Disediakan photo booth bagi yang ingin mengabadikan momen Imlek di Stasiun Tawang Semarang.
Baca Juga: Kaca PN Depok Pecah Diduga karena Lemparan Batu Pelaku Misterius
Berlatar belakang pohon Mei Hwa, dua karyawan berkostum Tiongkok masa lampau itu luwes melayani permintaan penumpang yang hendak foto bersama di photo booth.
"Photo booth itu berkesempatan memenangkan hadiah. Hasil swafoto diupload ke media sosial Instagram miliknya dengan mention @update.ka dan #updateka," kaya Nurul Huda.
Pada saat meng-upload foto, penumpang juga wajib menandai (tag) minimal lima orang, dengan durasi uplod mulai tanggal 4 s.d. 6 Februari 2019.
"Kami akan berikan merchandise menarik hingga tiket naik kereta gratis kepada 10 orang beruntung yang akan diumumkan secara resmi melalui Instagram @update.ka pada tanggal 11 Februari 2019," terangnya.
Untuk kenyamanan selama libur Imlek, KAI Daop 4 Semarang menambah jumlah kereta pada rangkaian kelas eksekutif KA Argo Muria relasi Semarang Tawang-Gambir, dan KA Ciremai relasi Semarang Tawang-Bandung, selama tanggal 1 hingga 12 Februari 2019.
Kontributor : Adam Iyasa
Tag
Berita Terkait
-
Sambut Imlek, Mal Ini Dipenuhi Lego Bernuansa Chinese
-
Jamuan Tok Panjang, Merawat Keberagaman di Tahun Baru Imlek
-
Pesona Klenteng Dewi Kwan Im, Simbol Kelembutan Berusia Ratusan Tahun
-
Tutup Festival Imlek, Ancol Akan Lepas Ratusan Lampion
-
Menang Banyak, Selain Dapat Angpao Tina Toon Punya Pacar di Hari Imlek
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
7 Rekomendasi Sunscreen Buat Upacara Hari Pahlawan, Harga ala Dana Pelajar
-
5 Pilihan Parfum Aroma Gardenia untuk Kesan Feminin Kuat, Cocok bagi Wanita Percaya Diri
-
SMA 72 Jakarta Akreditasinya Apa? Ini Profil Sekolah yang Disorot usai Ledakan di Masjid
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
-
Kreasi Chef dan Mixologist Bali Mendunia, Bawa Pulang Penghargaan Kuliner Asia Pasifik
-
Ketika Kisah Cinderella Diceritakan Kembali Lewat Balet Klasik Bernuansa Modern
-
Kulit Kusam Bikin Gak Pede? Ini Penyebab dan Solusi Jitu yang Bisa Kamu Coba
-
Modest Fashion Go International! Buttonscarves Buka Gerai Eksklusif di Jewel Changi
-
4 Tips Menyimpan Sunscreen agar Tak Cepat Rusak, Biar Tetap Efektif Lindungi Kulit!
-
Bapmericano, Tren Nasi Campur Kopi dari Korea yang Bikin Geger: Enak atau Aneh?