Suara.com - Kim Kardashian Pamer Foto Liburan di Bali, Kok Netizen Malah Geram?
Kim Kardashian bersama keluarganya belum lama ini liburan ke Bali. Di Pulau Dewata itu, Kim Kardashian sekeluarga menghabiskan waktu bersama.
Seperti biasa, Kim Kardashian tak lupa membagikan momen liburan itu di akun Instagram-nya.
Dalam keterangan foto tersebut, Kim Kardashian menulis bahwa ia sangat senang selama di Bali.
"Tonight on KUWTK we went to Bali but I just got back last week. It is one of the most beautiful places I have ever been that I had to bring Kanye to experience the culture and feel the vibe of Bali, the most calming place on earth. Here are some pics from my trip," tulis Kim, dilansir Dewiku.
Sayangnya, di kolom komentar foto yang diunggah Kim Kardashian penuh ungkapan kekecewaan dari penggemar. Mereka mengaku geram karena caption dan foto yang diunggah tidak sesuai.
Penyebabnya, netizen berharap dapat menikmati pemandangan Bali yang mendunia.
Mungkin netizen ingin Kim Kardashian mengunggah foto deretan gadis Bali, pantai yang indah, sawah yang teduh, serta aktivitas kultur dan tradisi Bali. Alih-alih mengunggah foto pemandangan, Kim Kardashian malah pamer foto berbalut baju seksi sambil berpose di atas tembok berlumut.
Deretan foto yang diunggah dalam satu feed berlembar-lembar itu sama sekali tak ada foto pemandangan yang mewakili keindahan Bali, semua hanya foto Kim Kardashian.
Baca Juga: Pakai Aksesori Kepala Khas India, Kim Kardashian Tuai Kontroversi
Netizen kecewa setika mereka menggeser unggahan foto sampai habis, isinya hanya foto Kim, lagi dan lagi.
Tentu saja netizen geram. Mereka ramai-ramai protes di kolom komentar. Seorang netizen berkata 'bahkan jika Kim mengaku ada di Spanyol, tak ada seorang pun dari kami yang tahu karena dia hanya memotret dirinya sendiri'.
Ada juga yang 'berterima kasih' karena Kim Kardashian sudah berbagi foto pemandangan yang sangat indah dan hanya bisa ditemui di Bali.
Tak sampai di situ, netizen juga ada yang menyadari editan photoshop dalam foto Kim. Mereka mengomentari kaki Kim yang terlihat sempurna tapi itu berkat kemampuan sang editor foto dan kecanggihan aplikasi.
Melihat postingan foto Kim Kardashian ketika liburan ke Bali, kamu masuk tim yang mana, Girls?
Tim kecewa dan protes atau tim scrolling down kolom komentar sambil terhibur baca komen netizen? (Dewiku/Rima Suliastini)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
Berapa SPF Sunscreen yang Aman untuk Remaja? Ini 5 Pilihan Murah yang Worth It Dicoba
-
Penghasilan YouTube Nessie Judge, Dikecam Netizen Jepang Buntut Pajang Foto Junko Furuta
-
Ramalan Zodiak 6 November 2025: Keuangan, Keberuntungan, dan Energi Emosional
-
Lipstik Tahan Lama Merek Apa? Ini 7 Rekomendasi buat Usia 40 Tahun ke Atas
-
5 Shio Beruntung di Initiate Day 6 November 2025, Termasuk Shio Kamu?
-
Daftar Skincare Berbahaya Temuan Terbaru BPOM, Mengandung Merkuri hingga Hidrokuinon
-
5 Strategi Berlibur ke Bali dari Jakarta dengan Lebih Hemat
-
Ramalan Zodiak Sagitarius di Bulan November 2025: Hoki Tapi Perlu Hati-hati
-
5 Rekomendasi Jam Tangan Lokal untuk Wanita, Desain Elegan dan Timeless
-
12 Keajaiban Wisata Sulawesi Bikin Takjub: Dasar Laut hingga Puncak Gunung