Suara.com - Sepele, Perilaku Berikut Jadi Ciri-ciri Orang Cerdas Lho.
Tidak mengetahui banyak hal atau sulit mengingat sesuatu belum tentu menandai Anda tidak cerdas.
Sering kali Anda menganggap remeh diri sendiri, dengan berpendapat bahwa Anda jauh dari definisi cerdas. Padahal, mungkin saja Anda memiliki tanda-tanda orang cerdas namun Anda tidak menyadarinya.
Hal ini disebabkan banyak tanda orang cerdas yang masih jarang diketahui oleh kebanyakan orang. Simak tanda-tanda orang cerdas yang mungkin Anda miliki dalam diri Anda berikut ini hingga Anda akan mensyukuri apa yang Anda miliki dilansir Hello Sehat.
1. Menerima kenyataan bahwa banyak yang tidak anda ketahui
Pasti tidak sedikit dari Anda yang merasa bahwa berpura-pura mengetahui segalanya dapat membuat Anda terlihat pintar. Padahal, justru dengan menerima kenyataan bahwa Anda tidak lebih banyak tahu dibandingkan orang lain justru menjadi tanda orang cerdas yang sesungguhnya. Artinya, Anda tahu bahwa akan selalu ada hal yang bisa Anda pelajari.
Sebuah penelitian yang dimuat di Journal of Personality and Social Psychology menunjukkan bahwa saat mengerjakan satu ujian yang sama, orang yang merasa akan mendapatkan nilai bagus justru mendapatkan nilai jauh di bawah perkiraan mereka. Sementara orang yang merasa tidak akan mendapatkan nilai yang bagus untuk ujian tersebut, mendapatkan nilai yang jauh lebih bagus.
Jadi, jangan pernah takut untuk mengakui saat Anda tidak mengetahui sesuatu, karena dengan begitu Anda akan mendapat ilmu baru untuk dipelajari.
2. Terus merasa penasaran
Jika menyadari bahwa Anda tidak banyak tahu adalah tanda orang cerdas, maka keinginan untuk terus belajar adalah pertanda lainnya. Kedua hal yang saling berkaitan tersebut menjadi ciri utama orang cerdas, karena saat menyadari tidak mengetahui suatu hal, Anda akan penasaran dengan hal tersebut, lalu berusaha mencari tahu tentangnya.
Orang cerdas cenderung memiliki rasa penasaran yang terus ada setiap harinya. Bahkan, rasa penasaran yang dirasakan bisa datang dari hal-hal kecil yang terjadi di sekitar, hingga rasa penasaran terhadap hal-hal yang bersifat filosofis seperti memahami tujuan dan arti hidup dan adanya alam semesta.
Baca Juga: Kumpul Lebaran, Jawab Pertanyaan Kapan Nikah dengan Hal Cerdas Ini
3. Dapat menebak apa yang hendak dikatakan orang lain
Memahami apa yang akan dikatakan orang lain adalah tanda bahwa Anda cerdas secara emosional. Empati terhadap apa yang dirasakan oleh orang lain menandakan bahwa Anda tidak hanya melihat dunia dari perspektif milik Anda sendiri, namun juga dari sudut pandang orang lain juga.
Dapat memahami perasaan orang lain menjadi tanda orang cerdas karena dengan begitu Anda cenderung lebih terbuka dengan kesempatan untuk bertemu orang baru dan mendapatkan pengalaman baru. Kedua hal itu memiliki efek positif terhadap kecerdasan yang Anda miliki.
4. Memiliki kontrol diri yang baik
Orang cerdas cenderung memiliki kontrol diri yang baik sehingga bisa terhindar dari kemungkinan membuat keputusan yang tergesa-gesa. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh psikolog dari Yale dan berbagai universitas lain yang dimuat di Psychological Science menunjukkan bahwa kontrol diri yang baik berkaitan erat dengan kecerdasan.
Pada penelitian tersebut, partisipan diberi tes kecerdasan serta diberikan dua pilihan; diberi bayaran lebih cepat, atau diberi bayaran lebih lama dengan uang yang lebih besar. Orang yang memilih untuk dibayar dalam jangka waktu lebih lama dengan uang yang lebih besar cenderung memiliki nilai tes yang lebih tinggi dibandingkan yang lain.
Oleh sebab itu, jika Anda lebih suka mempertimbangkan segala untung-rugi dari segala pilihan yang Anda miliki dibanding memutuskan segalanya dengan terburu-buru, berarti Anda memiliki tanda orang cerdas.
5. Berpikiran terbuka
Artinya, Anda tidak hanya berpatok pada satu sudut pandang saat dihadapkan pada sebuah situasi, namun Anda cenderung melihatnya dari berbagai sudut pandang terlebih dahulu sebelum menentukan penilaian pribadi Anda terhadap situasi tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- 3 Rekomendasi Mobil Keluarga 9 Seater: Kabin Lega, Irit BBM, Harga Mulai Rp63 Juta
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
Wulan Guritno Buka-Bukaan Soal Jerawat dan Bekas Luka di Wajahnya: Saya Pernah Benci Cermin
-
7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
-
Siapa Pacar Ammar Zoni Sekarang? Pekerjaannya Mentereng, Rela Biayai Kekasih di Penjara
-
Panduan Memilih 7 Moisturizer Skintific: Mana yang Paling Cocok Sesuai Kebutuhan Kulit Kamu?
-
Sempat Diucapkan Clara Shinta saat Emosi, Apa Boleh Istri Minta Cerai Menurut Islam?
-
Raisa Gagal Bertahan dengan Cowok Pisces, Cewek Gemini Cocoknya sama Zodiak Apa?
-
Willie Salim Terkenal karena Apa? Baru-Baru Ini Dikabarkan Mualaf
-
Siapa CEO Danone Indonesia? Bakal Dipanggil DPR RI Gegara Polemik Air Sumur Bor Aqua
-
Tren Produk dan Inovasi Menarik dalam Industri Perawatan Rambut Terbaru
-
Pabrik AQUA di Mana? Disidak KDM dan Diduga Bohong soal Sumber Air Pegunungan