Suara.com - Eiger Gelar 2 Ekspedisi Menantang ke Kutub Selatan dan Himalaya.
Dikenal sebagai brand produk luar ruang dan petualangan, Eiger kerap melakukan aktivitas kegiatan alam bebas yang menantang yang dilakukan para Brand Ambassadornya atau yang disebut Eiger Friends.
Beberapa perjalanan yang terkenal adalah Ekspedisi Black Borneo, Ekspedisi 28 Gunung, Pendakian Kilimanjaro dan Ekapedisi Pendakian 7 Puncak Nunsantara.
Untuk membuktikan komitmennya, yang siap mendukumg dan newadahi segala kebutuhan perjalanan luar luar dan petualangan, Eiger kembali mempersiapkan ekspedusu menantang lainnya di semester ke 2 tahun ini.
"Eiger Friends yang terpilih daat ini sedang mempersiapkan ekspedisi yang tak kalah menantang dengan ekspedisi-ekspedisi sebelumnya. Mereka adalah Putri Handayani dan Darius Sinathrya," ungkap Manajer Marketing Eiger, Rio T Atmaja pada konferensi pers yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis (20/6/2019).
Kali ini, Eiger akan mendukung ekspedisi pendakian Putri Handayani, salah satu pendaki perempuan yang tengah menggenapi pendakiannya ke tujuh puncak tertinggi di tujuh benua dan berusaha mendapatkan gelar sebagai The Explorers Grand Slam melalui pendakiannya tersebut.
Untuk perjalanannya ini, kata Putri, dirinya akan melakukan dua ekspedisi back to back ke Kutub Selatan dan Vinson Massif di Amerika Utara pada akhir 2019 dan awal 2020 mendatang.
"Sampai saat ini baru ada 66 orang di dunia yang melengkapi grand slam penjelajahan tersebut, 15 diantaranya perempuan dan belum ada satu pun dari Asia Tenggara. Saya sudah melakukan empat dari 7 summit," ungkapnya.
Tidak hanya yang berhubungan dengan pendakian, Eiger juga akan mendukung Darius Sinathrya melakukan perjalanan long distance riding di wilayah Himalaya dan menjajal salah satu jalan tertinggi di dunia, yakni Khardung La, dengan ketinggian 5.359 mdpL.
Baca Juga: Bikin Meradang, Pasangan Selebgram Ini Minta Sumbangan untuk Traveling
Perjalanan Darius Sinathrya akan dimulai dari bagian Barat India, pada akhir bulan Juli 2019 mendatang selama kurang lebih 10 hari. Menariknya, riding menantang ini akan dilakukan berboncengan bersama sang istri Donna Agnesia.
"Yang pasti fisik harus dipersiapkan, olahraga, mempelajari trek dan hal teknis lainnya adalah kunci untuk melakukan perjalanan ini," tutup Darius Sinathrya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Cristina Macina, Pemimpin Perempuan yang Dorong Masa Depan Pangan Berkelanjutan di Indonesia
-
Transformasi Para Muse Natasha Luxe di Panggung Jakarta Fashion Week 2026
-
Koridor Timur Jakarta Kian Berkembang, Kini Jadi Magnet Investasi Brand Ternama
-
Perubahan Besar Dimulai dari Langkah Kecil: Gaya Hidup Berkelanjutan yang Bisa Dimulai Hari Ini
-
Apakah Semua Produk Wardah Wudhu Friendly? Ini 6 Pilihan Produk yang Aman untuk Muslimah
-
5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Buat Cegah Flek Hitam di Usia 30
-
Mau Beli Hijab Baru? Kenali Dulu 5 Jenis Kain yang Paling Populer Ini
-
3 Shio Paling Beruntung Besok 7 November 2025, Cek Nomor Hokinya!
-
5 Moisturizer Non-Comedogenic untuk Acne Prone Skin, Bebas Clog Kulit Tetap Lembap
-
Tema dan Link Downlod Logo Resmi Hari Pahlawan 2025, Lengkap dengan Makna dan Filosofinya