Suara.com - Belum reda berita tentang penyakit Lyme yang diderita Justin Bieber, kini sudah ada warganet yang menjadikan hal ini sebagai bahan ejekan. Sebagai istri, Hailey Baldwin tentu tak tinggal diam melihat suaminya dijadikan bahan tertawaan.
Melansir laman Elle, Hailey Baldwin sangat geram dengan komentar salah satu warganet yang meremehkan Justin Bieber. "Apakah kamu bisa mempercayai itu?" tulis warganet di Twitter.
Hailey Baldwin langsung memberi reaksi keras dan membalasnya dengan cuitan kecaman. Ia menyarankan para haters untuk menggali lebih dalam tentang penyakit itu sebelum menjadikan bahan ejekan.
"Untuk orang-orang yang menganggap remeh penyakit Lyme, lakukan riset dan dengarkan cerita dari mereka yang mengidapnya," tulis Hailey Baldwin yang kini menggunakan nama Hailey Bieber.
"Menertawakan sebuah penyakit yang tidak dimengerti bukanlah caranya, sebaiknya didiklah diri sendiri," tutupnya.
Justin Bieber sendiri memang baru saja mengumumkan penyakit Lyme yang ia derita. Justin bahkan sudah membuat film dokumenter tentang perjalanannya ketika berjuang melawan penyakit akibat gigitan kutu itu.
"Penyakit ini memberikan dampak buruk terhadap kulit, fungsi otak, energi, dan seluruh kesehatanku," ungkap Justin.
"Ini merupakan tahun yang berat tapi aku sudah mendapat perawatan yang tepat untuk mengobati penyakit yang tidak bisa disembuhkan ini dan aku akan kembali dan menjadi jauh lebih baik dari sebelumnya," tutup Justin Bieber.
Sikap Hailey Baldwin ini patut diacungi jempol. Sekecil apapun sebuah penyakit yang diderita orang lain tidak patut dijadikan bahan ejekan. Setuju?
Baca Juga: Begini nih Gaya Hailey Baldwin Lagi Tidur Mangap, Banjir Pujian!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
Terkini
-
Atasi Kulit Belang Pakai Apa? Ini 5 Body Lotion Murah dan Bagus yang Layak Dicoba
-
Bedak Apa yang Bikin Muka Glowing? Ini 7 Rekomendasinya
-
7 Bedak Viva Murah Tahan Lama untuk Guru Honorer, Tak Perlu Pusing Budget
-
Makam Lula Lahfah Dihiasi Bunga Matahari, Ini Makna Hangat di Baliknya
-
5 Serum untuk Pudarkan Noda Hitam Terlaris di Shopee, Harga Mulai Rp19 Ribuan!
-
Apakah Petugas Haji Ikut Berhaji? Ini Peraturan Resminya
-
4 Body Butter Wardah untuk Hidrasi Kulit Kering Lansia Usia 55 Tahun ke Atas
-
Bedak Dingin untuk Apa? Cek 7 Rekomendasi yang Bagus dan Murah, Mulai Rp2 Ribuan
-
Niat dan Tata Cara Mandi Nisfu Sya'ban Lengkap untuk Umat Muslim
-
Berapa Gaji Petugas Haji 2026? Ini Rincian Hak dan Perkiraan Penghasilannya