Suara.com - Seorang artis cantik asal Jepang, Erika Sawajiri, kembali menjadi perbincangan publik karena perjanjian pranikahnya dengan mantan suami bocor. Dalam perjanjian yang disetujui oleh dua belah pihak itu, poin tentang 'seks' yang paling menarik perhatian khalayak.
Dalam perjanjian pranikah aneh itu, disebutkan jika Erika mengatur banyak hal tentang aktivitas di atas ranjang, termasuk ketentuan batas maksimal bercinta dalam sebulan.
Melansir laman Arama Japan yang dirangkum dari acara TV 'Love of 7.7 Billion', diketahui jika sang mantan suami, Tsuyoshi Takashiro harus membayar uang setara Rp 63 juta jika ingin bercinta enam kali dalam sebulan.
Ya, Erika menuliskan aturan yang cukup ketat untuk urusan ranjang. Ia bahkan menulis hanya bercinta lima kali dalam sebulan dengan pria yang kala itu masih menjadi suami sahnya.
Jika Takashiro ingin bercinta lebih dari itu, ia akan kena 'denda' dengan jumlah yang cukup besar.
Tak cuma itu, dalam perjanjian pranikah yang aneh itu, Erika juga menerapkan aturan yang cukup unik jika suaminya ingin kencan dengan wanita lain.
Disebutkan jika Takashiro harus membayar uang setara Rp 1,2 miliar untuk kencan dan nominal itu akan bertambah dua kali lipat jika sang kreator media ketahuan bercinta dengan wanita lain.
Shin Dong Yup, Yoo In Na, dan Kim Heechul yang memandu acara tersebut sangat kaget dengan deretan fakta ini dan tak menyangka dua belah pihak menyetujuinya dan tetap melangsungkan pernikahan.
Pernikahan pasangan beda usia 22 tahun ini digelar pada 2009, tetapi setahun berikutnya, keduanya dikabarkan tak harmonis. Pasangan artis dan pengusaha media ini langsung mengurus perceraian dan keduanya resmi berpisah pada 2014 lalu.
Baca Juga: Disodori Perjanjian Pranikah Aneh, Wanita Ini Jadi Ragu Menikah
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif Veja, Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Tinted Moisturizer untuk Samarkan Kerutan Lansia, Mulai Rp50 Ribuan
-
Bibir Tebal Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Layak Dicoba, Mulai Rp23 Ribuan
-
5 Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Milia di Usia 30 Tahun
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik MAC yang Paling Populer dan Ikonik
-
5 Cushion Terbaik untuk Kulit Sensitif Usia 45 Tahun ke Atas
-
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
-
Bayar Fidyah Puasa 1 Hari Berapa Rupiah dan Kg Beras? Begini Ketentuan yang Benar
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam