Suara.com - Sebagai garda terdepan dalam melawan pandemi virus corona, tenaga medis tentunya berhak mendapatkan banyak sekali penghargaan. Sebagai wujud apresiasi, belum lama ini pihak maskapai Qatar Airways memberikan kejutan.
Ya, diketahui Qatar Airways baru-baru ini membagikan tiket gratis untuk 100 ribu tenaga medis.
Bahkan, tiket pesawat pulang pergi ini dapat digunakan untuk berbagai tujuan yang masuk dalam rute Qatar Airways.
Berita membahagiakan ini bahkan turut dibagikan oleh akun Instagram milik penulis Alexander Thian atau lebih dikenal dengan nama @amrazing.
"GIVEAWAY 100 RIBU TIKET DARI @qatarairways untuk frontline healthcare! Dokter, perawat, apoteker, peneliti dkk, silakan daftarkan diri kalian. Ini basisnya first come first serve. 1 orang dapet tiket PP plus boleh ajak 1 orang. Silakan sebarkan," tulis akun @amrazing.
"Btw, tiap negara ada quotanya based on population. Artinya, jatah Indonesia ada banyak. Qatar Airways nggak pakai sistem undian dan gak pake syarat macem-macem. Kalau kalian pekerja di bidang kesehatan, cukup daftar saja and that’s it," imbuhnya.
"Periode daftarnya dari 12-18 Mei ya. Kalau kalian memenuhi syarat, akan dikasih voucher. Voucher ini bisa untuk pemesanan tiket sampai 10 November. Terbangnya sampai 10 Desember. Satu orang dapet 2 tiket return. Mau ganti tanggal? Boleh dan gratis."
Tentu saja, tidak sedikit warganet khususnya teman-teman tenaga medis yang antusias dan ingin mencoba kesempatan terbang bersama Qatar Airlines tersebut.
"Mau coba, semoga berhasil ya," sebut salah seorang warganet.
Baca Juga: Sekarang Bisa Nikmati Makanan Khas Indonesia di Qatar Airways
"Bisa dicoba nih, siapa tahu bisa dapat tiket gratis jalan-jalan setelah virus corona," imbuh warganet lainnya.
"Ayo teman-teman medis, ikut ini lho," timpal warganet lainnya tak kalah antusias menyebarkan berita baik ini.
Hingga artikel ini ditulis, unggahan @amrazing tentang Qatar Airways bagikan tiket gratis untuk 100 ribu tenaga medis tersebut telah ditonton sebanyak 84 ribu kali oleh warganet. Wah, semangat ya teman-teman medis!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
-
Bayar Fidyah Puasa 1 Hari Berapa Rupiah dan Kg Beras? Begini Ketentuan yang Benar
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam
-
4 Rekomendasi Serum Finally Found You untuk Kulit Glowing, Nomor 1 Andalan Wulan Guritno
-
Ramalan Keuangan Shio 29 Januari 2026: Siapa Dapat Rezeki Nomplok di Akhir Bulan?
-
7 Makanan Khas Imlek Selain Kue Keranjang yang Halal dan Penuh Makna
-
Serum Anti Aging Boleh Dipakai Mulai Umur Berapa? Cek 5 Produk Mulai Rp28 Ribuan
-
5 Rekomendasi Eye Mask Retinol untuk Atasi Kerutan di Sekitar Mata, Pas buat Usia 45-an
-
Puasa Syaban 2026 Jatuh pada Tanggal? Ketahui Jadwal, Niat dan Keutamaannya
-
8 Rekomendasi Merk Baju Lebaran Murah Sesuai Trend 2026, Harga Rp100 Ribuan