Suara.com - Pandemi Covid-19 membuat banyak orang menghabiskan waktunya di rumah. Tapi, kalau sudah jenuh tidak ada salahnya kok Anda melipir sejenak dari kepenatan bekerja, belajar, dan berkegiatan di rumah, lalu pergi berlibur.
Eits, tentu saja tetap memperhatikan protokol kesehatan memakai masker, menjaga jarak, dan rutin mencuci tangan. Kalau bingung liburannya ke mana? Malang, Jawa Timur bisa jadi pilihan destinasi yang Anda kunjungi.
Jika masih bingung mau ke mana selama di Malang, berikut 9 pilihan destinasi wisata di Malang berkonsep pemandangan alam, berdasarkan rilis Tiket.com yang diterimas Suara.com, Jumat (16/10/2020).
1. Menikmati sejuk udara pegunungan di Omah Kayu
Buat yang ingin melihat panorama indah pegunungan di Kota Malang, Anda bisa berkunjung ke Omah Kayu. Di sini, Anda bisa menghabiskan waktu di rumah pohon yang menjadi daya tarik dari spot wisata ini.
Selain menikmati udara sejuk dan pemandangan indah, Anda juga bisa melakukan aktivitas lain seperti hunting foto. Karena di Omah Kayu, Anda bisa menemukan banyak spot unik untuk foto-foto.
Untuk mencapai area Omah Kayu, jalur yang harus dilewati cukup jauh. Tapi, jangan khawatir, karena akses jalan yang akan kamu lewati sangat bersahabat. Anda akan ditemani pemandangan indah sepanjang jalan menuju Omah Kayu. Dengan pemandangan indah sepanjang jalan, rasa lelah pun akan hilang dan tidak akan terlintas dipikiran kamu.
Harga tiket masuk: Rp 10.000 per orang di hari biasa. Rp 15.000 per orang di hari libur dan akhir pekan. Alamat: Jalan Gunung Banyak, Gunungsari, Bumiaji, Batu, Jawa Timur. Jadwal buka: setiap hari pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.
2. Berburu foto kekinian di Taman Langit Gunung Banyak
Destinasi yang juga sedang jadi incaran wisatawan di Kota Malang adalah Taman Langit Gunung Banyak. Tak hanya memiliki pemandangan indah dan udara sejuk, spot wisata yang satu ini bisa bikin Anda merasa seperti sedang berada di negeri dongeng.
Mulai dari gerbang berbentuk malaikat dari akar pepohonan, hingga patung peri cantik dari kayu rotan, semuanya bisa kamu jumpai di Taman Langit. Selain menikmati pemandangan, Anda juga bisa puas foto foto di spot unik lain yang ada di Taman Langit.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Infinity Pool Terbaik di Bali, Dijamin Bikin Ogah Pulang
Taman Langit juga memiliki fasilitas seperti warung makan, mushola, toilet, kamar mandi, dan gazebo. Jika kamu ingin menginap, kamu bisa bermalam di penginapan yang ada di area wisata Taman Langit. Harga tiket masuk Rp10.000,-.
Beralamat di Jalan Gunung Banyak, Gunungsari, Bumiaji, Batu, Jawa Timur. Jadwal buka setiap hari pukul 07.00 hingga 00.00 WIB
3. Coban Putri, indahnya air terjun bertingkat
Salah satu pesona dari kota Malang terletak di keindahan air terjunnya. Mungkin Anda terbiasa mendengar istilah “curug”, kalau di Malang, air terjun biasa disebut dengan “coban”.
Coban Putri adalah destinasi wisata alam yang jadi favorit warga Malang dan sekitarnya. Konon katanya, air terjun ini pernah menjadi tempat pemandian Putri Ken Dedes dari Kerajaan Singasari di Jawa Timur. Itulah mengapa air terjun ini dinamakan Coban Putri.
Keindahan air terjun bertingkat di Coban Putri ini sangat ternama. Ketika berkunjung ke sini, Anda akan langsung disambut dengan gemuruh air pegunungan yang deras, jernih dan segar serta sejuknya udara bersih pegunungan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
5 Rekomendasi Toner untuk Wajah Kusam, Bikin Kulit Lebih Cerah dan Glowing
-
5 Essence Toner Lokal yang Ampuh Menghidrasi Kulit Kering Kerontang, Kulit Lembap dan Kenyal
-
6 Shio yang Bakal Beruntung Secara Finansial pada Selasa 20 Januari 2026
-
5 Rangkaian Skincare Finally Found You untuk Wajah Cerah dan Glowing Setiap Hari
-
Inspirasi OOTD Imlek 2026: Intip Warna Keberuntungan Biar Hoki dan Cuan Melimpah di Tahun Kuda Api
-
3 Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bali dengan Fasilitas Lengkap
-
Kalpana Kochhar, Perempuan di Balik Arah Kebijakan Global Asia Selatan dan Tenggara
-
Imlek 2026 Berapa Hari Lagi? Cek Tanggal Libur dan Cuti Bersamanya
-
Intip Rangkaian Skincare Manohara, Ternyata Pakai Produk Lokal Harga Terjangkau
-
5 Rekomendasi Foundation Ringan yang Tidak Bikin Wajah Terlihat Tua dan Cakey