Suara.com - Mencuci muka adalah salah satu cara termudah untuk merawat wajah. Bermodal cuci muka, penampilan seseorang bisa terlihat lebih segar dan cerah. Salah satu contohnya adalah pria ini.
Lewat tangkap layar yang dicuitkan via @txtdarionlshop, testimoni pria tersebut sukses menarik perhatian. Pria tersebut memberikan bintang tiga untuk sabun yang dibelinya.
"Lumayan lah belum dicoba, nanti di-update lagi kalau udah dicobain semoga pas," tulisnya di kolom ulasan.
Pria tersebut lantas mengunggah foto-foto dirinya yang mencoba sabun tersebut. Namun, produk yang ia beli ternyata adalah sabun deterjen colek.
Bukan cuma mencuci muka dengan sabun deterjen, pria ini juga menambahkan jika wajahnya bisa berubah mirip aktor Korea Selatan Park Seo Joon.
Testimoni kocak milik pria tersebut lantas viral. Sejak dibagikan, sudah ada 7,8 ribu warganet yang menyukai cuitan itu ditambah 1,4 ribu retweets.
"Coba ah barangkali mirip Suzy nanti," canda warganet.
Ada pula yang berkomentar, "Oh ini rahasia ganteng ala Park Seo Joon."
Meski begitu, banyak yang berpendapat jika pria itu sebenarnya lebih mirip aktor Korea lain yang bernama Ryu Jun Yeol.
Baca Juga: Kelakuan Kurir Ekspedisi Bikin Resah, Wanita Ini Malah Diajak PDKT
Ryu Jun Yeol sendiri pernah memerankan karakter Jungpal dalam drama Reply 1988. Pada salah satu adegan, aktor tersebut juga tampak sedang mencuci muka.
"Lebih mirip Jungpal nggak sih?" ungkap seorang warganet.
"Mirip Jungpal pas lagi cuci muka terus mimisan," imbuh yang lain.
"Sebenarnya foto ketiga agak mirip Jungpal. Kalau foto terakhir diganti Jungpal akan lebih meyakinkan," saran warganet.
Di sisi lain, ada yang berharap jika pria tersebut tidak benar-benar menggunakan sabun deterjen untuk mencuci muka.
"Kok ya nggak takut gitu pakai sabun colek ke muka, yang jelas-jelas bukan buat muka," komentar seorang warganet yang merasa was-was.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun
-
Usia 50-an Cocoknya Pakai Warna Lipstik Apa? Ini 7 Pilihan Elegan yang Patut Dicoba