Suara.com - Keluarga kerajaan Inggris akan merayakan Natal dengan makan siang di rumah keluarga Windsor dinikmati di Sandringham, kediaman tempat Ratu menghabiskan waktu perayaan Natal.
Para bangsawan akan menikmati banyak makanan pada hari itu, termasuk sarapan besar sebelum kunjungan ke gereja tradisional mereka. Setelah itu dilanjutkan makan siang dengan tiga hidangan besar.
Mantan Koki Kerajaan Inggris Darren McGrady mengungkapkan, menu makan siang para bangsawan akan terbagi dalam makanan pembuka, utama, dan penutup.
Untuk makanan pembuka disediakan salad dengan udang atau lobster. Hidangan utama berupa kalkun panggang dan makanan penutup disediakan puding Natal dengan mentega brendi.
Saat minum teh sore hari, para Bangsawan disediakan log Yule coklat dan kue Natal.
Malam harinya akan ada prasmanan yang sangat banyak dengan 15 hingga 20 menu hidangan. Termasuk ham panggang, daging kalkun, iga panggang, serta makanan laut, sayuran, roti jahe, dan puding Natal lainnya. Minuman alkohol juga disajikan, termasuk cider dan cherry brandy.
Dalam bukunya Eating Royally; Recipes and Remembrances from a Palace Kitchen, McGrady mengungkapkan bahwa dia juga membuat sejumlah hidangan tambahan untuk dinikmati para bangsawan selama musim Natal.
Hidangan yang disajikannya udang, daging sapi Bourguignon dan kecambah Brussel parut. Juga termasuk dalam bubble and squeak, hidangan kentang tradisional, dan kurma serta kue apel yang dibuat dengan apel dari kebun Sandringham.
McGrady yang menjadi koki kerajaan hingga tahun 1998 itu menyampaikan bahwa menu makan malam Natal Kerajaan tidak terlalu berbeda dari tahun ke tahun.
Baca Juga: Pangeran Harry Simpan Rahasia Besar dari Keluarga Kerajaan, Apa Itu?
"Menunjukkan betapa terpelihara dengan baik tradisi makan Natal," katanya dikutip dari Express.
Menu makan malam Natal di kerajaan Inggris bahkan diadaptasi sejak masa Ratu Victoria pada era 1830-an. Meskipun ada beberapa hidangan yang dapat dikenali saat ini, banyak juga yang mungkin akan kebingungan dengan beberapa hidangan.
Seperti, kepala anak sapi dan jamur truffle quenelles ayam jantan. Menu lainnya adalah sup wortel, salmon dengan saus Hollandaise, fillet tunggal, dan burung pegar.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Cristina Macina, Pemimpin Perempuan yang Dorong Masa Depan Pangan Berkelanjutan di Indonesia
-
Transformasi Para Muse Natasha Luxe di Panggung Jakarta Fashion Week 2026
-
Koridor Timur Jakarta Kian Berkembang, Kini Jadi Magnet Investasi Brand Ternama
-
Perubahan Besar Dimulai dari Langkah Kecil: Gaya Hidup Berkelanjutan yang Bisa Dimulai Hari Ini
-
Apakah Semua Produk Wardah Wudhu Friendly? Ini 6 Pilihan Produk yang Aman untuk Muslimah
-
5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Buat Cegah Flek Hitam di Usia 30
-
Mau Beli Hijab Baru? Kenali Dulu 5 Jenis Kain yang Paling Populer Ini
-
3 Shio Paling Beruntung Besok 7 November 2025, Cek Nomor Hokinya!
-
5 Moisturizer Non-Comedogenic untuk Acne Prone Skin, Bebas Clog Kulit Tetap Lembap
-
Tema dan Link Downlod Logo Resmi Hari Pahlawan 2025, Lengkap dengan Makna dan Filosofinya