Suara.com - Membeli durian dengan harga yang murah memang menjadi kebahagiaan tersendiri bagi para penggemar durian.
Apalagi jika hanya mengeluarkan kocek senilai Rp50 ribu dan sudah bisa membawa pulang 9 buah durian! Seperti yang dialami lelaki satu ini.
Melalui sebuah video yang diunggah di akun TikTok @jogjafoodhunterofficial, seorang lelaki memamerkan dirinya baru saja membeli durian pada seorang ibu di pinggir jalan.
Ia pun membayarnya dengan uang Rp50 ribu dan menunjukkan 9 buah durian yang sudah ia masukkan ke dalam bagasi mobil.
Namun, dalam sebuah video lanjutan, dia juga merekam bagaimana kualitas durian beliannya tersebut. Ternyata isi dari durian tersebut berukuran kecil-kecil dan dagingnya juga tidak tebal.
Ia juga menulis, jika dirinya ditipu oleh si penjual, karena menjual durian yang buruk.
"Dan kami ditipu," tulisnya di video tersebut dengan emoji menangis.
Seperti diketahui, buah durian memang dikenal memiliki harga yang cukup mahal, mulai dari Rp50 ribu per buah dengan kualitas yang baik.
Hal ini tentu membuat warganet meradang. Apalagi saat video tersebut diunggah di beberapa akun media sosial lain, seperti di Instagram @tante_rempong_.
Baca Juga: Pesawat Garuda Indonesia Pakai Masker, Warganet Kok Malah Ngaku Naksir?
"Di sini satu Rp50-80 ribu. Kok aku malah kasihan sama penjualnya," tulis salah seorang warganet di video yang telah dilihat lebih dari 600 ribu orang tersebut.
Lainnya mengatakan, "Bawa mobil beli durian Rp50 ribu dapet 9 kok bangga," kata yang lain.
"Ini memang jenis duren yang jenis dagingnya tipis. Makanya dijual semurah itu. Lah nipunya dari mana udah murah banget, harga sesuai kualitas lah," komentar seorang warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok