Suara.com - Menyiapkan uang untuk modal nikah memang bukan hal mudah. Meski begitu, banyak pula yang memaksa untuk menggelar pesta pernikahan walau keuangan tidak mencukupi.
Belum lama ini, seorang selebgram dengan akun @iwan.big membagikan story Instagram seputar biaya menikah. Ia mengungkap bahwa dirinya mendapat email dari wanita tak dikenal.
Tangkap layar itu sendiri diunggah ulang lewat laman Twitter @AREAJULID dan lekas viral. Di sana, seorang wanita mengaku butuh meminjam uang Rp30 juta.
Wanita ini juga mengaku bahwa dirinya sudah tertipu pinjaman online sebanyak tiga kali. Akibatnya, ia pusing memikirkan modal nikah.
"Kenapa saya pinjam? Karena satu minggu lagi saya nikah sedangkan mama saya belum pegang yang sepeser pun," tulisnya.
"Kalau bersedia kasih pinjam pasti abis nikahan saya balikin. Kalau pun belum lunas, pasti setiap bulan saya ganti kak," imbuhnya.
Tak berhenti sampai di sana, wanita ini mengaku bahwa dirinya tidak bekerja karena dilarang calon suami. Akibatnya, ia tidak bisa meminjam uang kepada atasan.
Selebgram @iwan.big sendiri mengungkapkan kekesalannya setelah membaca email tersebut. Selain tidak sopan, ia menyebut bahwa keduanya tidak saling kenal.
"Minjam duit sama orang yang nggak kenal sama sekali, kok lancang banget sih? Situ mau nikah, terus hubungannya dnegan aku apa? Kalau nggak ada duit ya cari duit dulu, nggak usah nikah. Kalau mau pinjam duit monggo ke bank," tulisnya di caption story Instagram.
Baca Juga: Kasus Video Syur Gisel tak Berdampak ke Asmara, Nobu Siap Menikah Tahun Ini
Sejak dibagikan ulang di Twitter, cuitan tersebut sudah disukai lebih dari 4,9 ribu kali. Tak sedikit yang ikut kesal, sekaligus khawatir jika permintaan meminjam uang tersebut adalah penipuan.
"Apa jangan-jangan ini yang minta tolong di base kemarin ya? Alasannya juga sama, mau nikah tapi nggak ada dana," tulis salah satu komentar.
"Kalau mau nikah pastiin dulu mampu secara finansial, nggak usah maksain kalau nggak punya duit apalagi sampai ngemis online," tegur yang lain.
"Tanggung jawab lah suami yang nggak ngebolehin lo kerja. Gimana sih ngakak banget mau nikah tapi duitnya belum ada."
"Jangankan sama orang nggak dikenal kayak gini. Kalau ada temen gue yang minjem duit segede itu pun nggak bakal gue pinjemin. Gue kasih sebisanya gue aja," tambah komentar lain setuju.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif Veja, Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Tinted Moisturizer untuk Samarkan Kerutan Lansia, Mulai Rp50 Ribuan
-
Bibir Tebal Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Layak Dicoba, Mulai Rp23 Ribuan
-
5 Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Milia di Usia 30 Tahun
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik MAC yang Paling Populer dan Ikonik
-
5 Cushion Terbaik untuk Kulit Sensitif Usia 45 Tahun ke Atas
-
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
-
Bayar Fidyah Puasa 1 Hari Berapa Rupiah dan Kg Beras? Begini Ketentuan yang Benar
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam