Suara.com - Bagi Anda yang gemar memasak, memiliki dapur yang luas pasti jadi idaman. Tapi masalahnya, terbatasnya luas bangunan membuat area dapur hanya mendapat bagian kecil dari keseluruhan rumah. Masih mungkinkah mendekorasi dapur agar cantik dan bikin betah saat memasak?
Mungkin saja, kok. Dalama acara media gathering virtual bersama Shopee 6.6 “Selaraskan Dekorasi Rumah dan Hobimu, Kamis (20/5/2021), desainer interior Agatha Carolina membagikan beberapa tips yang bisa Anda praktikkan untuk menata dapur menjadi lebih cantik.
Menurut Agatha, untuk membuat dapur menjadi lebih cantik, kuncinya ada di ventilasi dan pencahayaan. Pasalnya, faktor cahaya akan menentukan apakah konsep dapur yang Anda aplikasikan sudah sesuai dengan harapan atau belum.
“Jadi sistem udaranya itu yang penting harus bagus. Kalau nggak bagus, ini yang biasanya menyebabkan satu rumah bisa bau makanan yang sedang kita masak. Jadi ventilasi atau sirkulasi udara itu harus baik. Lalu pencahayaan juga penting agar dekorasi yang kita buat di dapur itu menjadi lebi hidup,” ujar Agatha.
Selain itu, lanjut Agatha, untuk membuat dapur lebih rapi, maka Anda harus menyediakan banyak storage atau tempat penyimpanan yang dapat menyusun perlengkapan dapur lebih memadai.
“Komponen di dapur itu kan banyak, ada perabotan, ada bumbu-bumbu, nah kalau nggak ditata dengan baik, pasti akan terlihat berantakan. Makanya penting untuk membuat storage yang banyak, nanti barangnya disimpan sesuai dengan klasifikasinya masing-masing. Sendok ya digabung dengan sendok, terus bumbu-bumbu juga diletakkan di tempat yang rapi. Kuncinya semua storage kalau untuk dapur ya,” katanya.
Selain itu, Agatha juga menyarankan agar Anda memilih perabot yang sesuai dengan kebutuhan. Hal tersebut dilakukan agar barang nantinya tidak mengalami penumpukan kembali lantaran banyak barang yang tidak sesuai dengan kebutuhan.
"Jadi harus lebih selektif lagi dalam membeli perabotan. Dan dalam membeli itu harus tahu terlebih dahulu, misalnya di dapur bersih perabotan apa yang dibutuhkan supaya tidak menumpuk. Terus misalnya, untuk kebutuhan taman itu harus dipikirkan, sehingga rumah menjadi lebih tertata,” ujarnya.
Baca Juga: Duar! Lagi Bikin Kue Nastar, Kompor di Dapur Meledak Gegara Hal Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR