Suara.com - Usia bukanlah halangan bagi seseorang untuk mencoba melakukan hal-hal baru. Salah satu contohnya adalah ibu 56 tahun yang memutuskan mendaftar menjadi pramugari berikut ini.
Kim Crawford adalah ibu 3 anak asal Pelsall, West Midlands. Melansir Daily Mail, Kim memutuskan bahwa ia butuh tantangan baru dalam hidup setelah menghabiskan bertahun-tahun merawat orangtuanya.
Di umurnya yang sudah 56 tahun, Kim lantas nekat mendaftar menjadi pramugari. Aksinya tersebut membuat sang putri ikut terinpirasi, kemudian mendaftar profesi yang sama.
Kini, Kim yang berusia 60 tahun dan putrinya Sophie, 29 tahun bekerja untuk maskapai Virgin Atlantic. Keduanya pun kadang bekerja di penerbangan yang sama.
"Aku sangat bangga dengan putriku yang cantik dan pintar. Dia bekerja keras dan aku bangga untuk berjalan dengannya di pesawat dan memanggilnya putriku serta rekan kerjaku," ungkap Kim.
Sophie sendiri dulunya bekerja sebagai model. Namun, ia memutuskan berganti karir setelah melihat semangat ibunya dalam bekerja.
"Ibuku sangat menginspirasi, aku melihat betapa semangat dan gembira ibuku ketika pertama bergabung dengan (maskapai) Thomas Cook dan aku beprikir, ini sesuatu yang juga ingin kulakukan," jelas Sophie.
"Ketika aku mendaftar untuk Virgin dan diterima, ibuku sangat bangga. Aku tidak tahu dia juga sudah mendaftar (ke Virgin) diam-diam. Dia khawatir dia tidak mendapatkan pekerjaannya, tapi dua minggu setelah aku diterima ibuku juga diterima," tambahnya.
Karena bekerja di maskapai yang sama, Sophie mengungkap bahwa ia terkadang lupa dan memanggil Kim dengan sebutan 'ibu'. Untunglah, tak ada penumpang yang memprotes.
Baca Juga: Kesal karena Jaga Jarak, Ibu Mertua Ini Paksa Menantu agar Tertular Covid-19
"Mereka (penumpang) selalu kaget ketika sadar ibuku dan aku bekerja bersama dan kami bersenang-senang bersama. Ini pekerjaan yang berat tapi berharga," ujar Sophie.
Berkat pekerjaannya sebagai pramugari, Kim dan Sophie bisa mendapat kesempatan keliling dunia. Tidak hanya itu, Kim mengungkap rasa senangnya karena bisa bertemu banyak orang dari latar belakang berbeda.
Selain itu, Kim pun menjelaskan bahwa pekerjaan pramugari bukan hanya sekadar melayani. Terlepas dari usianya, Kim juga harus menjalani pelatihan layaknya pramugari lain.
"Kebanyakan anggota tim berumur 18-35 tahun jadi aku satu dekade lebih tua, tapi aku memberikan segalanya dan lulus dari pelatihan. Kadang-kadang orang berpikir kami hanya mengantarkan teh dan kopi, tapi ada lebih dari itu dalam pekerjaan ini," jelas Kim.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream untuk Mencerahkan Kulit Instan, Mulai Rp20 Ribuan
-
KUIS Uji Nyali: Tebak Nama Gunung-Gunung Megah Ini
-
Aero Sport di Era Liburan Keluarga: Ketika Langit Jadi Ruang Rekreasi Baru
-
Viral! Turis India Ngamuk di McD Malaysia karena Dapat Burger Daging Sapi Bukannya Vegetarian
-
Cara Hitung Iuran BPJS Kesehatan Karyawan Swasta 2025, Pahami biar Gak Kaget dengan Potongan
-
Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Resmi dari Kemendikdasmen, Lengkap dengan Tema dan Font
-
5 Sepatu Lari untuk Daily Run Pemula, Kualitas Premium Mulai Rp400 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen di Alfamart untuk Remaja, Bisa Mencerahkan Wajah
-
7 Moisturizer Niacinamide untuk Remaja dan Dewasa, Kulit Wajah Auto Cerah!
-
7 Body Lotion yang Wanginya Tahan Lama Kayak Habis Pakai Parfum, Mulai Rp20 Ribuan