Suara.com - Pangeran Harry dan Meghan Markle baru saja dikaruniai buah hati kedua mereka yang kemudian diberi nama Lilibet, nama kecil Ratu Elizabeth II yang juga nenek dari Pangeran Harry.
Pemilihan nama itu sontak membuat publik bingung. Karena belum lama ini, keduanya terang-terangan membongkar aib monarki yang dipimpin oleh Ratu Elizabeth tersebut.
Kekinian, pemberian nama Lilibet untuk putri Harry dan Meghan jadi pembicaraan internal Kerajaan Inggris. Katanya, Putri Beatrice yang juga cucu Ratu Elizabeth kecewa dengan pemilihan nama tersebut.
Perempuan yang akrab disapa Bea itu, disinyalir, awalnya akan memberi nama yang sama kepada jabang bayi yang masih dikandungnya.
"Beatrice menangis saat mendengar mereka menggunakan nama Lili," kata seorang sumber dalam kerajaan dikutip Suara.com dari New Idea, Senin (14/6/2021).
Beatrice yang kini ada di urutan ke-10 dalam Takhta Kerajaan Inggris disebut-sebut sudah lama ingin memberikan putri sulungnya nanti nama Lily, yang terinspirasi dari nama neneknya.
"Semua orang tahu Beatrice telah merencanakan sejak dia masih kecil untuk memanggil putri sulungnya Lily, terinspirasi oleh neneknya. Sekarang mimpi itu compang-camping, dan dia patah hati."
Beatrice dan suaminya Edoardo Mapelli Mozzi secara terang-terangan enggan mencari tahu jenis kelamin calon buah hati mereka. Namun santer dikabarkan bahwa Bea tengah mengandung anak perempuan.
Wanita berusia 32 tahun itu juga memiliki hubungan dekat dengan neneknya, Ratu Elizabeth.
Baca Juga: Lilibet Lahir, Benarkah Pangeran Harry dan Meghan Markle Tak Mau Tambah Anak Lagi?
Untuk acara intim pernikahan Bea Juli tahun lalu, Ratu meminjamkan cucunya tersebut salah satu gaun putih paling terkenal serta Ratu Mary Tiara, yang dikenakan Yang Mulia pada hari pernikahannya sendiri.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Daftar Barang yang Wajib Ada di Tas Siaga Bencana Anda
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus