Suara.com - Surabaya salah satu kabupaten di Jawa Timur menawarkan destinasi wisata yang begitu menggoda mata. Mulai dari wisata sejarah, alam, hingga wisata kuliner. Berikut ini rekomendasi wisata populer Surabaya yang bisa masuk list liburanmu.
Sebagai kota metropolitan ke-2 di Indonesia, Surabaya menyajikan destinasi wisata yang beragam. Wisatawan bisa pilih jenis wisata Surabaya yang sesuai preferensi dan budget.
Dikenal sebagai kota Pahlawan, tak heran jika Surabaya identik dengan monumen-monumen yang sarat akan sejarah. Nah, bagi yang akan liburan ke Surabaya, simak berikut ini rekomendasi 5 wisata Surabaya populer untuk kamu kunjungi.
1. Kampung Warna-Warni
Kampung Warna-Warni Bulak berada di sebelah utara Pantai Ria Kenjeran, Bulak, Surabaya. Kawasan yang mulanya kumuh ini kini bertransformasi menjadi kawasan warna-warni yang instagramable.
Objek wisata ini mengingatkan kita dengan kampung Warna-warni Jodipan di Malang. Bagi yang ingin berkunjung ke Kampung Warna-warni Bulak, tiket masuknya Rp2.000 per orang. Jam operasional dari pukul 08.00-22.00 WIB.
2. Pantai Ria Kenjeran
Pantai Ria Kenjeran berada sekitar 20 menit dari kawasan pusat kota, tepatnya di Jl. Pantai Kenjeran No.1-6, Kenjeran, Kecamatan Bulak, Kota Surabaya, Surabaya. Pantai ini merupakan pantai satu-satunya di Surabaya dengan pemandangan yang sungguh memesona.
Saat sore hari, pengunjung akan dimanjakan oleh pemandangan langit sore dan sunset dengan pancaran sinar emasnya yang begitu eksotis. Di pantai ini juga kerap diselenggarakan berbagai event menarik seperti pertunjukan barongsai.
Baca Juga: Mural di Surabaya Ingatkan Masyarakat Bahaya Pinjol Ilegal
3. Mangrove Wonorejo Rungkut
Destinasi wisata berikutnya yang recommended dikunjungi di Surabaya yaitu Mangrove Wonorejo Rungkut. Lokasi yang dikenal dengan hutan bakaunya ini berada di Jl. Raya Wonorejo No.1, Wonorejo, kecamatan Rungkut, Kab. Surabaya.
Selain dikelilingi hutan bakau yang rimbun dan sejuk, di sini juga terdapat banyak satwa. Untuk menjelajah kawasan mangrove, kamu bisa jalan setapak yang terbuat dari kayu, yang membuatnya tampak instagramable dengan landscape hutan bakau.
4. Hutan Bambu dan Taman Sakura Keputih
Hutan Bambu dan Taman Sakura Keputih atau yang dikenal juga dengan nama Bamboo Forest Keputih ini berada di kawasan pusat kota, tepatnya di Jl. Raya Marina Asri, Keputih, Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya.
Objek wisata ini menawarkan atmosfir ala Jepang yang mana identik dengan hutan bambu dan bunga sakura. Suasananya yang segar nan asri cocok untuk kamu yang sejenak ingin menenangkan diri dari deadline pekerjaan yang menumpuk. Jam kunjung dari pukul 06.00-18.00 WIB.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Apa yang Dimaksud Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional? Google Doodle Ikut Merayakan
-
5 Sunscreen Blue Light Protection untuk Melindungi dari Sinar Gadget bagi Pekerja Remote
-
Viral Ayu Ting Ting Cari Suami yang Bisa Nafkahi Keluarga Besar, Gimana Menurut Islam?
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak