Suara.com - Pernah liat kulkas mini yang berisi skincare muncul di TikTok kamu? Setelah menjadi rumah bagi cemilan tengah malam dan minuman dingin, kini kulkas mini diambil alih oleh produk perawatan kulit.
Baru-baru ini kulkas mini tenar di TikTok dengan tagar mencapai 83.7M tampilan. Tetapi kulkas mini ini hadir bukan untuk membantu menyimpan makanan tetapi menjaga bahan dalam skincare seperti retinol, benzoil peroksida dan vitamin C agar tetap dingin dan stabil.
Pendiri Clinicbe dan dokter estetika Dr Barbara Kubicka membongkar manfaat menyimpan produk perawatan kulit di kulkas.
Khususnya produk alami yang mengandung sedikit pengawet. Kondisi dingin kulkas dianggap membantu bahan tetap kuat dan lebih lama terutama antioksidan, faktor pertumbuhan dan peptide serta memperpanjang masa kadaluarsanya.
Ketika label yang ada di botol perawatan kulit menginstruksikan kamu untuk menyimpan produk kamu di “tempat yang sejuk dan gelap”, kulkas mini ini adalah solusinya.
Kegunaan lainnya adalah sebagai tempat untuk mendinginkan produk perawatan kulit. Penyimpanan di dalam kulkas ini membantu menjaga agar produk seperti, serum mata, wajah, sheet mask, pelembap, sunblock, teksturnya tetap stabil, meningkatkan sirkulasi dan mengurangi kemerahan dan peradangan saat kamu mau memakainya, itu juga akan membuat kulitmu terasa lebih segar.
Belum lagi faktanya bahwa skincare yang disimpan dengan rapi di lemari es akan sangat menyejukkan wajah dan mata. Menggunakan sesuatu yang sejuk di kulit akan sangat menyegarkan wajah dan lebih menyenangkan
Terlebih bagi kamu yang memiliki kulit sensitif dan sering mengalami iritasi kulit, sebaiknya skincare tersebut disimpan di dalam kulkas agar saat pemakaian kulit kamu terasa segar dan tenang.
Jadi, apakah menggunakan kulkas skincare layak? Ya, mungkin untuk sebagian orang penggunaan kulkas mini untuk skincare ini sangat bermanfaat karena cara tersebut akan membantu kandungan yang ada di dalam skincare tetap stabil dan tentunya akan menyegarkan serta mengencangkan kulit kamu.
Baca Juga: Trauma Pernah Dihipnotis di Bus, Pria ini Taruh Tas di Tempat Tak Terduga
Newby Hands, direktur kecantikan global di Net-a-Porter adalah salah satu pecinta kulkas mini untuk skincare.
"Seperti yang diketahui, apa pun yang dingin membantu untuk menghilangkan dan mengencangkan kulit, jadi gunakannya untuk menyimpan sheet mask, krim mata dan beberapa serum serta alat untuk memijat wajah seperti Gua Sha dan roller wajah sangat masuk akal," katanya dikutip dari Vogue.
Jika di antara kamu ragu untuk menggunakan kulkas skincare, tidak masalah. Kamu dapat menggunakan skincare seperti biasa dan bahan yang ada di dalam kandungan akan tetap bekerja sesuai dengan klaim yang sudah diberikan, asal tidak terpapar suhu panas berlebihan! (Elisa Naomi Hutapea)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun
-
Usia 50-an Cocoknya Pakai Warna Lipstik Apa? Ini 7 Pilihan Elegan yang Patut Dicoba