Suara.com - Seorang wanita bercerita kejadian tak mengenakkan saat membeli kornet kaleng. Ia tak menyangka kornet kaleng yang masih jauh dari masa kedaluwarsa itu memiliki isian berjamur.
Kejadian tersebut lantas dibagikan melalui akun Instagram @_sadfood. Awalnya wanita ini mendapat kornet yang bagian atasnya sudah berjamur.
Seluruh permukaan kornet itu ditutupi jamur dan wanita ini memutuskan untuk komplain ke toko. Pasalnya, kornet itu baru dibeli dan ia cukup terkejut melihat jamur yang sangat banyak itu.
Komplain tersebut pun ditanggapi positif oleh penjual. Mereka bersedia mengirimkan kornet pengganti ke wanita ini.
Tentunya ia merasa senang karena pihak toko bersedia untuk mengganti dengan kornet baru. Ia pun sama sekali tak curiga dengan kornet baru yang ia dapatkan saat itu.
Namun, rasa senangnya itu justru berubah menjadi kekecewaan. Rupanya kornet pengganti yang ia dapatkan juga berjamur namun dengan bentuk lain.
"Mestinya kemarin sekalian minta ganti aja kalau ada pentok meskipun sedikit. Ini mau minta ganti lagi udah males," tulis wanita ini saat berbagi cerita.
Ia juga berpesan saat ada makanan kaleng yang sedikit penyok lebih baik langsung minta ganti. Hal ini untuk meminimalisir resiko seperti yang ia rasakan.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Tunjukkan Kacang yang Didapat 10 Tahun Lalu, Publik Kaget Lihat Isinya
"Kecewa, kemudian diambung ekspektasi, lalu dibanting realita," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Yang kedua lebih menonjolkan bentuk karya seni alami," ujar warganet ini.
"Dua kali dikecewakan itu memang menyakitkan ya. Tetap komplain si kalau kata gue, apalagi gue gampang emosian wkwk," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (21/4/2022), unggahan ini sudah disukai sebanyak lebih dari 5 ribu akun di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Hair Tonic Pria Terbaik untuk Atasi Garis Rambut Mundur, Ampuh Kembalikan Kepercayaan Diri
-
7 Resep Kue Kering Khas Lebaran yang Mudah dan Anti Gagal untuk Pemula
-
Cara Memilih Bedak untuk Usia 50-an, Ini 5 Produk Aman yang Layak Dicoba
-
15 Rekomendasi Sunscreen SPF 30 ke Atas untuk Perlindungan Maksimal dari Sinar Matahari
-
Resep Ayam Bacem Khas Jogja untuk Hidangan Spesial Keluarga di Rumah
-
5 Rekomendasi Merek Sneakers Lokal untuk Kaki Besar, Ada yang Punya Size sampai 47
-
6 Rekomendasi Tas untuk Tektok Gunung, Merek Lokal Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu Eiger untuk Hiking dan Aktivitas Harian dengan Material Breathable
-
Tak Sekadar Promo, Begini Strategi Ritel Dekat dengan Generasi Muda Lewat Digital
-
4 Rekomendasi Sepatu Lari 910 Senyaman Hoka Clifton untuk Long Run