Suara.com - Sahur biasa dilakukan bersama keluarga, namun ada pula orang yang bersantap sebelum ibadah puasa di tempat kerja. Salah satunya adalah seorang polisi yang sahur bersama para tahanan.
Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @pakpol39. Dalam unggahan itu, ia menunjukkan momen mulai dari membeli makanan hingga bersantap sahur.
Pertama, ia datang ke restoran cepat saji dan membeli paket berisi 10 potong ayam goreng. Setelah itu, ia juga membeli nasi goreng di warung langganannya.
Satu bungkus nasi goreng dengan isian ayam dan telur itu dibanderol dengan harga Rp15 ribu. Ia membeli 7 bungkus nasi goreng sesuai dengan jumlah tahanan yang berpuasa.
Setelah membeli semua itu, pria ini langsung kembali ke kantor. Pukul 3 pagi, dia membangunkan para tahanan untuk sahur bersama.
Makanan yang dibeli pun langsung dibagikan ke tahanan dan mereka semua tampak senang. "Alhamdulillah mereka senang banget guys karena baru kali ini mereka berpuasa di dalam sel makan makanan yang lumayan enak," ujar pria ini dalam video tersebut.
Semua makanan itu rupanya dibeli dengan gaji ke-13 miliknya yang baru turun. Pria ini pun ikut bersantap sahur dan ikut merasa senang melihat para tahanan girang.
"Aku senang banget lihat mereka makan kegirangan apalagi makan nasi goreng dengan ayam KFC. Insya Allah makan sahur ini berkah ya guys," ungkapnya.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Belikan Makanan Sahur Pakai Uang THR Lebaran untuk Para Tahanan, Polisi ini Banjir Pujian
"Suatu saat kalau udah bebas pasti mereka akan ingat pada lu, respect," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Semoga jadi diangkat jadi jendral ya Pak Pol. Aamiin," ujar warganet ini.
"Keren masih ingat berbagi dari gaji yang didapat. Sehat selalu ya, Pak," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Minggu (24/4/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?