Suara.com - Di Bulan Syawal ini, masih banyak beberapa orang yang menyelenggarakan acara keluarga. Biasanya acara tersebut terdapat momen makan bersama keluarga besar setelah saling bersilaturahmi bermaaf-maafan.
Bicara soal makan dan acara keluarga, belum lama ini publik dibuat terhera-heran dengan curhatan salah seorang warganet di TikTok.
Bukan tanpa alasan, pasalnya warganet ini bercerita bahwa ia dan keluarga awalnya tengah mencari warung makan. Tapi yang terjadi justru di luar dugaan.
Karena suasana rumah warga tersebut terbuka dan sedang banyak orang menyantap hidangan bersama , warganet ini mengira tempat tinggal tersebut merupakan warung makan.
Pemilik akun @dkoctvn mengaku bahwa ia awalnya mencari warung untuk makan siang. Meski begitu, mereka justru mampir ke "warung yang salah".
"Mana ayah langsung ngambil nasi lagi (emoticon menangis)," tulis @dkoctvn pada caption-nya. Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 3 juta kali dan memperoleh 320 ribu tanda suka.
"Jadi kita mau berhenti makan siang, kirain warung ternyata lagi makan keluarga," bunyi keterangan di dalam video. Kita bisa menyaksikan orang-orang yang berkumpul di dekat meja persegi panjang.
Desain rumah berwarna cokelat dan merah itu memang menyerupai warung. Terdapat etalase kaca dan pisang yang bergelantungan di bagian samping. Ada pula deretan sachet minuman instan pada bagian belakang.
Tentu pemandangan tersebut mirip seperti warung makan pada umumnya. Ribuan warganet mengaku ikut geli dengan curhatan cewek tersebut. Postingan video viral ini memancing beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: Cowok Ini Pesan Nasi Padang Rp100 Ribu Sebaskom, Publik Syok Pas Cek Jumlah Lauknya
"Tapi memang kaya warung makan nggak sih?" tanya salah seorang warganet.
"Ya Allah ketawa banget gue," balas warganet lain.
"Yang desain rumah suka nge-prank pengguna jalan," canda warganet lainnya.
"Kayanya memang warung itu. Tapi memang saat itu nggak jualan dan mereka mungkin lagi mengadakan acara keluarga," pendapat warganet lain.
"Malunya sampai sini woi (emoticon menangis)," ungkap warganet lainnya.
"Yang punya rumah be like: ini dari pihak keluarga mana ya?" celetuk warganet lainnya. Untuk melihat video rumah warga disangka warung makan tersebut, klik link di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan