Suara.com - Menggandeng perancang busana ternama Asha Smara Darra, The Apurva Kempinski Bali mengadakan peragaan busana mewah yang mengusung keindahan kain dari Nusa Tenggara, Minggu (15/5/2022). Acara yang digelar di lobi hotel bintang 5 tersebut adalah bentuk apresiasi terhadap warisan budaya Nusa Tenggara serta karya seni Indonesia.
Ada sebanyak 24 koleksi pakaian ready to wear ditampilkan dalam peragaan busana ini. Harapannya, semakin banyak orang yang bisa melihat evolusi dari kain-kain antik.
Dikutip dari Dewiku.com, Kamis (19/5/2022), Danti Yuliandari selaku Director of Marketing The Apurva Kempinski Bali mengatakan, "Pada saat terbentuk Hotel The Apurva Kempinski Bali, pondasi awal kami adalah bagaimana masyarakat Indonesia dan juga masyarakat dunia mengetahui lebih dalam tentang kekayaan budaya Indonesia serta juga lebih mendalami tentang pulau yang ada di Indonesia. Alasan inilah yang menjadi terbentuknya campaign 'Unity in Diversity' atau Bhinneka Tunggal Ika di tahun 2022."
Pada kesempatan yang sama, Danti menjelaskan bahwa perayaan dari kampanye Unity in Diversity adalah awal dari kerjasama The Apurva Kempinski Bali dengan Asha Smara Darra, yaitu melaksanakan program fashion berbalut tradisional dan keberagaman Indonesia.
Ke depannya, masih banyak program yang akan disiapkan. Ada juga kolaborasi dengan ragam industri, termasuk UMKM dengan mengambil tema beberapa destinasi daerah di Indonesia.
Sepanjang tahun, identitas budaya seperti praktisi holistik, keragaman kuliner, permainan tradisional serta keahlian tangan dari setiap daerah, dikemas dalam rangkaian pengalaman tamu. Selain dari peragaan busana ini, tamu The Apurva Kempinski Bali juga bisa mengenal lebih dekat seni tekstil Nusa Tenggara.
Sebuah pameran bertajuk "100 Kain Nusa Tenggara" pun bisa dinikmati di Pendopo Lobby The Apurva Kempinski Bali hingga 31 Mei mendatang. Kain-kain ini menunjukkan ciri khas berbagai daerah di Nusa Tenggara, termasuk Alor, Timor, Flores, dan lainnya.
Tidak cuma memamerkan karya seninya, Asha Smara Darra juga menciptakan balutan yang dipakai secara eksklusif oleh Lady in Red The Apurva Kempinski Bali. Lady in Red sendiri adalah ambassador Kempinski Hotel yang ada di setiap hotel Kempinski di berbagai belahan dunia.
"Nusa Tenggara adalah tempat yang spesial untuk saya, karena disanalah awal dari perjalanan tekstil saya di Indonesia," tutur Asha Smara Darra.
"Ini bukan hanya sekedar fashion show. Bersama kampanye Unity in Diversity dari The Apurva Kempinski Bali, kami juga berusaha untuk menyatukan sisi budaya dan fashion, para pekerja UMKM, serta sisi kelanjutan dari kain-kain ini," ungkapnya kemudian.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
-
Bayar Fidyah Puasa 1 Hari Berapa Rupiah dan Kg Beras? Begini Ketentuan yang Benar
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam
-
4 Rekomendasi Serum Finally Found You untuk Kulit Glowing, Nomor 1 Andalan Wulan Guritno
-
Ramalan Keuangan Shio 29 Januari 2026: Siapa Dapat Rezeki Nomplok di Akhir Bulan?
-
7 Makanan Khas Imlek Selain Kue Keranjang yang Halal dan Penuh Makna
-
Serum Anti Aging Boleh Dipakai Mulai Umur Berapa? Cek 5 Produk Mulai Rp28 Ribuan
-
5 Rekomendasi Eye Mask Retinol untuk Atasi Kerutan di Sekitar Mata, Pas buat Usia 45-an
-
Puasa Syaban 2026 Jatuh pada Tanggal? Ketahui Jadwal, Niat dan Keutamaannya
-
8 Rekomendasi Merk Baju Lebaran Murah Sesuai Trend 2026, Harga Rp100 Ribuan