Suara.com - Influencer sekaligus aktris Anya Geraldine menjadi perbincangan di sosial media karena perannya yang penting dalam ajang Putri Indonesia 2022. Meskipun tidak berpartisipasi sebagai salah satu kontestan, Anya Geraldine justru ditunjuk menjadi salah satu juri.
Bahkan namanya sempat menjadi salah satu trending topic di berbagai sosial media trmasuk Twitter. Bahkan ia bersanding dengan beberapa tokoh terkenal lainnya sebagai juri dalam ajang Putri Indonesia 2022.
Menariknya, tidak tanggung-tanggung ia langsung dipilih secara khusus menjadi juri pada bagian Grand Final. Ia bersama dengan Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin dan Puan Maharani sebagai juri lainnya.
Selain itu, ada juga juri yang terkenal seperti Komisaris Utama PT Aviasi Pariwisata Indonesia, Triawan Munaf dan Ketua Bidang Organisasi Yayasan Puteri Indonesia, Kusumadewi Sutanto. Anya duduk bersam tokoh-tokoh tersebut dan tampak memberikan pertanyaan kepada kontestan.
Anya juga tampak akrab dengan Puteri Indonesia 2019, Frederika Alexis Cull dan Miss International 2019, Sireethorn serta membagikan foto bersama. Pada unggahannya di Instagram, ia juga menuliskan betapa bangganya dirinya bisa berperan.
“Terima kasih @officialputeriindonesia untuk kesempatan berharga dan moment yang tak terlupakan kemarin malam. I'm very grateful and its an honor for me to be a part of this year's event. And congratulations to all the queens, because all of you are winners ♥,” tulis Anya sebagai caption.
Ketika menjadi juri, ia mengenakan kebaya rancangan dari desainer Anne Avantie, yang juga merancang kebaya yang dikenakan oleh para kontestan. Ia memilih untuk mengenakan kebaya dengan nuansa yang natural seperti coklat dan emas.
Selain kedua warna tersebut, kebaya yang Anya kenakan memiliki kesan warna hijau yang membuatnya menjadi semakin elegan. Anne Avantie juga turut membagikan kebaya yang ia buat untuk Anya Geraldine ini di Instagram.
"Sebuah KARYA .., tidak harus berteriak " ini KARYA ku ., ini KARYA ku ..." karena sebenarnya KARYA itu tanpa tertulis nama sudah bisa BERTERIAK sendiri .. - Itu KARYA siapa,” tulis Anna Aventie.
Baca Juga: Anya Geraldine Jadi Juri Puteri Indonesia 2022, Netizen Keberatan: What, Anya Ngapain?
Sementara itu, untuk makeup, Anya Geraldine mempercayakan ke jasa Leo Afandi, yang pernah menjadi tim makeup untuk pernikahan Maudy Ayunda. Selain itu, produk yang digunakan untuk make up-nya secara resmi disponsori oleh Mustika Ratu Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
-
5 Rekomendasi Sabun Muka Indomaret untuk Atasi Flek Hitam, Cuman Rp20 Ribuan
-
6 Promo Minyak Goreng Alfamart Penyelamat Dompet, Tropical 1,5L Cuma Rp29.900
-
5 Alasan Kenapa Disebut Es Gabus, Jajanan Milenial Mirip Spons yang Terancam Punah
-
Retinol dan Retinoid Apakah Sama? Jangan Asal Pakai, Pahami Perbedaannya
-
Asal Usul Nyadran, Tradisi Masyarakat Jawa yang Masih Lestari Jelang Ramadan
-
15 Ide Hampers Lebaran Unik dan Kreatif dengan Budget Mulai Rp100 Ribuan
-
Doa Berbuka Puasa Qadha Ramadan yang Benar dan Waktu Mustajabnya
-
Lebaran 2026 Hari Apa? Ini Perkiraannya Menurut Kalender Hijriah Kemenag
-
Niat Puasa Rajab dan Qadha Ramadan Lengkap dengan Tata Caranya