Di antara sejumlah jenis material meja makan yang paling umum digunakan, kayu adalah salah satunya. Dalam fengsui, menggunakan meja makan kayu lebih dianjurkan daripada material lain, terutama meja makan kaca.
Meskipun terlihat lebih modern, material kaca diyakini akan membawa energi negatif. Sementara, meja makan kayu diyakini dapat membawa nuansa yang lebih hangat, stabil, dan nyaman.
4. Warna yang Menambah Energi Positif di Ruang Makan
Seperti yang sudah diketahui dan mungkin dirasakan langsung oleh Anda, berbagai jenis warna punya efek secara psikologis yang beragam juga kepada manusia. Dalam kaitannya dengan ruang makan, ada juga warna-warna yang memiliki kemampuan untuk meningkatkan nafsu makan manusia.
Warna-warna yang diyakini cocok untuk ruang makan menurut fengsui ini juga tentunya membuat adanya keseimbangan dan keharmonisan energi di dalam ruang makan.
Cokelat yang melambangkan elemen bumi yang stabil, hijau dan biru yang alami dan melambangkan pertumbuhan, merah yang meningkatkan nafsu makan, kemudian putih atau abu-abu yang terhubung dengan energi logam yang mengedepankan fokus dan penyelesaian konflik.
5. Hindari Memasang Lampu di Atas Meja Makan
Dekorasi ruang makan berupa lampu sering kali digunakan. Selain untuk menambah penerangan tepat di atas meja makan, pemilihan desain lampu yang menarik juga akan membuat ruang makan menjadi lebih menawan. Namun, menurut fengshui, langkah ini kurang elok untuk dilakukan.
Pencahayaan yang terlalu mencolok dan tepat di bawah kepala akan membawa suasana tidak nyaman. Panas dari lampu juga membawa pengaruh negatif bagi ruang makan. Utamakan pencahayaan alami dari pintu dan jendela di ruang makan agar juga membawa masuk energi positif ke dalamnya.
6. Fungsi Cermin Ruang Makan Lebih Dari Dekorasi
Baca Juga: 5 Ide Penataan Ruangan Minimalis dengan Jendela Besar
Cermin sudah tidak asing lagi digunakan untuk mempercantik ruang makan. Umumnya, cermin berukuran sedang atau besar, dengan bentuk atau bingkai yang menarik ditempatkan di atas kabinet bufet atau credenza. Lalu, ditempatkan di sebelah atau seberang meja makan.
Keputusan ini juga disetujui oleh fengsui yang meyakini bahwa hadirnya cermin di ruang makan pada posisi yang tepat akan membawa energi positif dan keberuntungan. Cermin di ruang makan dikatakan melambangkan kemampuan pemilik rumah untuk mengelola keuangan dan mengundang kekayaan.
Lebih lanjut, cermin juga membantu memantulkan cahaya matahari dan membuat ruang makan terlihat lebih lapang. Penempatan cermin yang tepat pun juga bisa digunakan untuk menangkal energi negatif dari ruangan lain di rumah.
Pada akhirnya, keputusan untuk percaya dan mengikuti fengsui dikembalikan lagi kepada Anda. Namun, selama masuk akal dan memperindah ruangan, mengapa tidak mempertimbangkannya?
Artikel Terkait:
8 Trik Memilih Warna Cat Rumah Lewat Feng Shui
Biar Lebih Hoki, Coba 6 Tanaman Depan Rumah Menurut Feng Shui Ini!
7 Ide Desain Ruang Makan Minimalis untuk Rumah Mungil
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
 - 
            
              7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
 - 
            
              7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
 - 
            
              5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
 - 
            
              Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
 - 
            
              3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
 - 
            
              6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
 - 
            
              Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya
 - 
            
              Normalnya, Sehari Kentut Berapa Kali? Ini Kata Ahli Gizi soal Batas Jumlah yang Sehat
 - 
            
              5 Sepatu Uniseks dan Palugada: Serba Bisa buat Ngantor, Nge-gym, dan Jalan!