Suara.com - Perhatian penggemar fashion saat ini sedang tertuju pada perhelatan Milan Fashion Week’s Spring/Summer (SS) 23. Dalam perhelatan tersebut, berbagai merek ternama dunia berpartisipasi dan memperlihatkan rancangan busana terbaik mereka.
Salah satu brand yang berpartisipasi adalah JW Anderson. Merek terkemuka asal Inggris ini turut memamerkan rancangan busana mereka untuk para pria. Koleksi busana JW Anderson pun cukup unik, mulai dari busana dengan tempelan setang sepeda BMX hingga skateboard.
Koleksi tak biasa ini tentu segera mencuri perhatian. Bagi Jonathan Anderson, koleksi kali ini mengajak pengguna dan penonton untuk memutuskan sendiri bagaimana definisi fashion, termasuk memutuskan busana yang sekiranya bisa dipakai dan sesuai dengan perspektif masing-masing.
Penasaran seperti apa koleksi unik dari JW Anderson ini? Berikut rangkumannya dilansir dari akun Instagram jw_anderson.
1. Busana stripped warna merah hitam ini dipadukan dengan setang sepeda BMX. Unik banget, kan?
2. Kaos putih bolong-bolong juga mencuri perhatian. Dengan banyaknya lubang di bagian depan, kira-kira busana ini bisa dipakai saat apa, ya?
3. Biar bisa dibilang anak skater banget, sweater abu-abu dengan tempelan skateboard ini tampaknya cukup menarik untuk dipakai ke tongkrongan.
4. Sweater dengan motif CD ini bisa membuat penampilan mencolok saat dikenakan pada siang hari. Siap menjadi pusat perhatian?
5. Busana warna kuning ini mirip dengan spons cuci piring. Dalam akun instagramnya, JW Anderson bahkan me-repost meme busana ini yang seolah hendak dipakai untuk mencuci piring.
Baca Juga: Hadiri Cocktail Party Fendi, Bella Hadid Tampil Sopan tapi Pamer Thong
6. Mungkin sekilas tampak seperti kaos oblong biasa, tapi sarung tangan karet yang ada di bagian depan ini bukan hasil print, lho. Itu benar-benar sarung tangan karet yang ditempelkan.
7. Tidak hanya pintu saja yang perlu pengait, kaos satu ini tampaknya perlu dikaitkan juga agar tidak lepas. Atasan ini bisa menjadi solusi bila ingin tampil memperlihatkan kulit perut tapi tetap terlihat sopan dan nyentrik.
8. Kaos dengan gambar lukisan ini cocok untuk anak seni yang ingin tampil unik dan berani. Lukisan itu sendiri merupakan potret diri Rembrandt tahun 1630.
Nah, itu dia beberapa koleksi unik nan ajaib dari JW Anderson. Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Rekomendasi Obat Jerawat Ampuh: Bisa Kempeskan dalam Semalam, Tak Khawatir Berbekas
-
Vitamin Apa Untuk Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Skincare dengan Bahan Aktif Paling Aman
-
Krim Apa yang Cepat Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Lulur Mandi Murah untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai dari Rp18 Ribuan Saja
-
5 Pilihan Lip Balm SPF untuk Lindungi Bibir saat Upacara Hari Pahlawan, Harga Terjangkau
-
5 Serum Vitamin C Terbaik untuk Meratakan Warna Kulit di Usia 30 Tahun, Bye Kulit Kusam!
-
Mengenang Antasari Azhar: Dari Jaksa Tegas hingga Ketua KPK di Era SBY yang Kontroversial
-
4 Shio Paling Hoki Secara Finansial Hari Ini: Rezeki Mengalir Deras!
-
5 Pilihan Sampo Hijab untuk Atasi Rambut Rontok dan Ketombe, Mulai Rp19 Ribuan
-
9 Inspirasi Outfit Hari Pahlawan Simpel untuk Acara Kantor, Sat Set Anti Ribet