Suara.com - Pengalaman berbelanja peralatan rumah tangga, kian hari semakin beragam. Hal ini yang juga membuat peminat peralatan rumah tangga semakin meningkat.
Oleh sebab itu, IUIGA, sebuah ritel peralatan rumah tangga membuka gerai terbarunya di Gandaria City di lantai Lower Ground. Pembukaan gerai terbaru dari IUIGA ini, diharapkan bisa memenuhi kebutuhan dari warga Jakarta Selatan, Jakarta Barat, dan sekitarnya terhadap peralatan rumah dengan kualitas terbaik dan harga yang terjangkau.
“Kami selalu berkomitmen untuk memberikan pengalaman berbelanja yang terbaik bagi pelanggan kami. Selain memiliki lokasi yang strategis, gerai ini juga akan mengusung beberapa teknologi unggulan kami seperti Virtual Tour, Self Checkout dan Self Pickup,” ujar William Firman, Managing Director IUIGA Indonesia dalam keterangannya, Selasa, (16/8/2022).
Fitur Virtual Tour akan memungkinkan pelanggan untuk mengunjungi gerai IUIGA secara virtual melalui video call sedangkan Self Checkout akan membuat pelanggan dapat melakukan pembayaran melalui mobile phone tanpa perlu mengantre di kasir.
Untuk Self Pickup, pelanggan dapat memilih untuk mengambil barang di seluruh gerai IUIGA tanpa terkena ongkos kirim. Semua teknologi ini tersedia di aplikasi IUIGA yang dapat diunduh di App Store atau Play Store.
“Kami sangat bangga bisa menjadi bagian dari sebuah perkembangan yang sangat pesat untuk bisa menjawab kebutuhan home & living di Indonesia, khususnya Jakarta. Kami juga sangat optimis dengan inovasi - inovasi yang dimiliki IUIGA untuk membuat gerai yang nyaman dan up to date. Hal ini sejalan dengan komitmen kami untuk bisa menjadi pusat perbelanjaan yang nyaman dan menjadi pilihan utama bagi kosumen,” ujar Lili Mulyadi selaku Direktur mall Gandaria City.
Dalam pembukaan gerai di Gandaria City Mall ini, IUIGA juga memperkenalkan berbagai pilihan furniture terbaru dan juga interior service. Selain itu, terdapat beberapa pomo menarik seperti diskon sampai 20% dan free gift. Semua ini dihadirkan untuk bisa memberikan one-stop home furnishing and decoration solution dengan transparent pricing untuk semua konsumen di Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- 5 Sepatu Nineten Terbaik untuk Lari, Harga Terjangkau Mulai Rp300 Ribu
Pilihan
-
Purbaya Mau Turunkan Tarif PPN, Tapi Dengan Syarat Ini
-
Isu HRD Ramai-ramai Blacklist Lulusan SMAN 1 Cimarga Imbas Kasus Viral Siswa Merokok
-
Sah! Garuda Indonesia Tunjuk eks Petinggi Singapore Airlines jadi Direktur Keuangan
-
Gaji Program Magang Nasional Dijamin Tak Telat, Langsung Dibayar dari APBN
-
Emas Terbang Tinggi! Harga Antam Tembus Rp 2.596.000, Cetak Rekor di Pegadaian
Terkini
-
Gen Z Melek Finansial: Aplikasi AI Hingga Boardgame Ubah Cara Anak Muda Mengelola Uang!
-
16 Arti Mimpi Gigi Copot: Mengungkap Makna dari Primbon Jawa, Islam, dan Psikologi
-
Biodata dan Profil Rinaldy Yunardi: Jenius Perancang Mahkota Kylie Jenner
-
7 Sunscreen Terbaik untuk Olahraga, Jaga Kulit Tetap Glowing Mulai Rp30 Ribuan
-
6 Shio Paling Beruntung Kamis 16 Oktober 2025, Kamu Termasuk?
-
4 Rekomendasi Parfum yang Tahan Lama, Sekali Semprot Wangi Menempel Sepanjang Hari
-
4 Sunscreen Wardah untuk Mencerahkan Kulit, Cegah Flek Hitam dari Paparan Matahari
-
Glamping Lakeside Alahan Panjang Buka Sejak Kapan? Tak Berizin, Kini Disanksi Buntut Bulan Madu Maut
-
Aries Cocok dengan Zodiak Apa? Ini 5 Pasangan yang Bisa Mengimbangi Energi Api Aries
-
Glamor Kabaret Hadir di Jakarta: Perpaduan Spektakuler Fashion dan Mixology