Suara.com - Belum lama ini, Kate Middleton tampak menemani Pangeran William menjalankan tugas kerajaan mengunjungi Wales. Keduanya tiba di Angelesey untuk bertemu dengan relawan bencana angin puyuh yang terjadi di negaranya.
Saat kunjungan tersebut, tentu saja Kate Middleton tampil elegan mengenakan coat warna merah. Ketika memakai coat itu aura ibu tiga anak ini dinilai sangat mirip dengan mendiang ibu mertuanya yakni, Lady Diana.
Kate Middleton memang dikenal memiliki gaya busana yang sederhana. Salah satunya ketika ia memadukan coat merahnya dengan kaos warna hitam serta celana panjang senada, baru-baru ini.
Gaya busana simpel nan elegannya itu kemudian dipercantik dengan sentuhan aksen gold pada telinganya. Kate Middleton terlihat cantik memakai anting-anting emas yang berkilau.
Dilansir dari laman Daily Mail, coat merah yang dipakai Kate Middleton itu berasal dari brand LK Bennet. Coat itu merupakan seri Spencer. Harga coat itu dikatakan mencapai sekitar 600 poundsterling atau lebih dari Rp10 juta.
Sementara itu, perhiasan Kate ternyata berasal dari brand favoritnya sendiri yakni, Welsh brand Spells of Love. Anting-anting tersebut merupakan seri Alia Hoops in 18ct Recycled Gold. Aksesoris itu dibanderol seharga 65 poundsterling atau sekitar Rp1,1 juta.
Terakhir, Kate Middleton tampak menenteng tas warna hitam untuk melengkapi penampilannya itu. Tas milik Princess Wales itu berasal dari brand Grace Han.
Seri tas tersebut merupakan Love Letter Small Top Handle Bag Black. Tak cuma-cuma harga tas itu mencapai 2050 poundsterling atau senilai lebih dari Rp34 juta.
Nah, itulah beberapa detail fesyen Kate Middleton saat kunjungan ke Wales bersama sang suami, Pangeran William. Bagaimana menurutmu?
Baca Juga: Viral Sabuk Rizky Billar Harganya Rp11 Juta, Warganet Nyinyir: Bentar Lagi Pakai Tali Rafia
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
5 Treatment Kecantikan untuk Menghilangkan Flek Hitam, Lebih Efektif dari Skincare
-
6 Shio Paling Bersinar di 7 November 2025, Keberuntungan dan Rezeki Menanti
-
3 Sunscreen untuk Mencegah Hiperpigmentasi bagi Wanita Usia 40-an
-
7 Rekomendasi Lipstik yang Bisa Buat Blush On: Praktis, Bikin Bibir dan Pipi Jadi Merona
-
Sunscreen SPF 35 Bisa Samarkan Flek Hitam? Ini 3 Rekomendasi Produknya yang Mencerahkan
-
Susunan Upacara Hari Pahlawan 2025 Lengkap Sesuai Pedoman dari Kemensos
-
Doa Hari Pahlawan 2025: Meresapi Semangat Pahlawanku Teladanku dalam Upacara Bendera
-
Terpopuler: Karier Gubernur Riau Dulu Cleaning Service, Izin Pinkflash Ditarik BPOM
-
7 Rekomendasi AC 1/2 PK yang Bagus dan Awet, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
5 Toner Centella Asiatica untuk Meredakan Jerawat Meradang bagi Remaja, Mulai Rp30 Ribuan