Suara.com - Tora Sudiro baru-baru ini membuat pengakuan yang mengundang gelak tawa publik. Hal itu ia sampaikan pada acara bertajuk "Papa Rock'n Roll" bersama sahabatnya yakni, Andre Taulany.
Seperti yang sudah diketahui kalau Tora Sudiro memiliki 5 anak perempuan. Semua anak perempuannya kini sudah beranjak dewasa.
Pengakuan yang berhasil mengocok perut publik disampaikan Tora Sudiro karena ia memiliki 5 anak perempuan. Ia mengaku kalau lebih hafal harga make up ketimbang ban.
Cuplikan video itu dibagikan melalui akun TikTok yourliveboom. Dalam video itu, Tora Sudiro dan Andre Taulany juga mengajak anaknya.
Video itu mula-mula menunjukan Tora Sudiro yang merasakan hal berbeda saat memiliki anak perempuan. Hal itu karena tidak ada yang bisa diajak berbagi mengenai hobinya. Perasaan itu pernah menyentil Tora Sudiro ketika ia kedatangan anak salah satu temannya.
"Waktu itu berasa banget pas anaknya temen dateng. Anaknya temen gue kan cowo. Saat itu gue lagi punya mini cooper," jelas Tora Sudiro.
Setelah itu ia memeragakan perkataan anak temannya yang ingin membuka mesin mobil miliknya.
"Om Tora boleh buka nggak mesinnya," ucap Tora meniru anak temannya.
"Boleh," jawab Tora kepada anak temannya itu.
Baca Juga: Mike Amalia Jebak Tora Sudiro Saat Mau Ngamar
Saat membuka mesin mobilnya, Tora Sudiro dibuat menangis karena anak temannya itu hafal soal permesinan mobil. Ia menangis karena tidak bisa melakukan hal itu.
"Kalau anak-anak cewek nggak bisa begitu ya?" tanya Andre Taulany.
"Nggak bisa, gue main di makeup-makeupin. Makanya gue beli motor dan segala macem mainan laki-laki, biar gue itu tetep laki. Kalo nggak gitu, gue...aduh. Lo ngerti penderitaan gue dong ndre?" terang Tora Sudiro yang mengundang gelak tawa.
"Lingkungan lo kan semua cewe," sahut Andre Taulany.
"Gue lebih tahu harga makeup daripada harga ban," pungkas Tora Sudiro yang membuat semua orang semakin tertawa.
Unggahan video itu hingga Jumat (4/11/2022) sudah dilihat sebanyak 1,1 juta penonton.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Cara Hitung Hari Baik Pernikahan Menurut Primbon Jawa
-
5 Skincare dengan Kandungan Alpha Arbutin, Bikin Flek Hitam Cepat Pudar
-
Filosofi Pengantin di Secangkir Kopi: Kisah Unik di Balik Anak Daro dari Roemah Koffie
-
Kalender Jawa Weton 2 November 2025: Watak Minggu Pon, Rezeki, dan Jodoh Menurut Primbon
-
7 Rekomendasi Deodoran Alami Bebas Aluminium dan Paraben untuk Kulit Sensitif
-
5 Sepatu Padel Nike Murah, Berkualitas dan Nyaman Harga Mulai Rp500 Ribuan
-
5 Sepatu Badminton Terbaik untuk Kelas Profesional, Harga Mulai Rp 700 Ribuan
-
7 Serum untuk Mencerahkan Bibir Gelap, Bikin Cerah Merona Seketika
-
Ogah Pasang AC Ribet? 5 AC Portable Ini Solusinya, Dinginnya Semriwing!
-
5 Bedak Padat yang Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Minyak di Wajah