Suara.com - Musisi Fiersa Besari akhirnya menunjukan wajah anak ke publik untuk pertama kalinya. Hal tersebut dilakukan pelantun lagu 'Terima Kasih dan Maaf' itu saat tengah manggung di Jakarta.
Berdasarkan rekaman video yang diunggah Fiersa ke media sosial, ia membawa sang anak, Kinasih Menyusuri Bumi, ke atas panggung untuk menyapa para penonton.
"Hai, dunia. Perkenalkan, namaku Kinasih. Sebentar lagi usiaku 2 tahun. Senang sekali akhirnya bisa bertemu dengan paman dan tante online-ku," tulis Fiersa pada caption unggahan videonya di Instagram, dikutip Rabu (28/12/2022).
Fiersa mengejutkan para penonton dengan menggendong Kinasih di atas panggung. Sontak kedatangan Kinasih pun disambut sorak sorai penonton.
"Udah lama disembunyiin, ya. Tapi kaya gini bentuknya. Mirip banget saya ya," ujar Fiersa.
Kinasih yang memakai baju pink dan rok putih itu tampak tak takut bertemu dengan ratusan orang dihadapannya. Ia bahkan sesekali ikut melambaikan tangan juga berjoget kecil. Tingkahnya pun menambah ramai sorak sorai penonton.
Sejak anaknya lahir, Fiersa memang berkomitmen untuk tidak membagikan wajah anaknya lewat media sosial. Namun kini, saat Kinasih akan segera berusia 2 tahun, Fiersa merasa tak ada gunanya lagi menyembunyikan wajah anaknya.
"Sudah terlihat banyak orang, sudah tidak ada gunanya lagi disembunyikan. Dulu ketika orang-orang bertanya, 'kenapa Fiersa Besari menyembunyikan Kinasih?', alasannya sederhana, karena saya pengen kalau Kinasih disuruh ke warung beli kopi gak dikenal," kelakar Fiersa.
Unggahan itu pun turut menghebohkan akun Instagram Fiersa Besari. Belum satu hari diunggah, video tersebut telah 167 ribu disukai dan mendapat komentar 3.216 kali.
Baca Juga: Tasyi Athasyia Perlihatkan Wajah Putra Bungsunya, Netizen: Masya Allah Ali Ganteng Banget
Banyak warganet yang berkomentar akhirnya tidak lagi penasaran dengan wajah Kinasih.
"Akhirnya bisa liat wajah imutnya neng Kinasih," komentar @dhanixxx.
"Kinasih hidupmu bakal seru, karena bapakmu Fiersa Besari," tulis akun @elisxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
7 Barang MR DIY di Bawah Rp50 Ribu yang Cocok Jadi Kado Natal
-
Hubungan Kepemilikan Kucing dengan Kesehatan Mental, Benarkah Bisa Picu Gangguan Skizofrenia?
-
6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo
-
Sunscreen Scora Cocok untuk Tipe Kulit Apa? Ini Kandungan dan Harganya
-
7 Sepatu Lokal Cocok Buat Karyawan WFA di Cafe Rp 100 Ribuan
-
5 Lip Crayon yang Praktis dan Nyaman Dipakai di Bibir, Mulai Rp17 Ribuan
-
7 Parfum Wangi Tahan Lebih dari 10 Jam untuk Anak Sekolah