Suara.com - Hubungan antara putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep dan Erina Gudono terus menjadi perhatian publik. Tak sedikit publik yang ingin mengetahui tentang kehidupan keduanya.
Baru-baru ini, Erina Gudono bahkan menjawab sederet pertanyaan warganet melalui question box di Instagram. Salah satu yang dinawab finalis Puteri Indonesia 2022 tersebut ialah soal kencan pertamanya dengan Kaesang Pangarep.
"Ngedate pertama kali ke mana kak? Yang nonton bola itu?," tanya salah seorang warganet, dikutip dari Instagram @erinagudono pada 29 Desember 2022.
Menantu ketiga Presiden Jokowi setelah Selvi Ananda dan Bobby Nasution ini lalu menjawab bahwa kencan pertamanya adalah saat Kaesang mengajaknya makan di suatu restoran.
"Makan di restoran aja," Erina menjawab pertanyaan tersebut.
Di kesempatan yang sama, Erina juga membeberkan bahwa momen viral dirinya menonton pertandingan sepak bola bersama Kaesang di Stadion Manahan Solo bukanlah momen kencan pertamanya dengan anak ketiga dari Presiden Jokowi tersebut.
Bahkan sebenarnya saat itu, Kaesang dan Erina sudah melangsungkan lamaran dan sedang mempersiapkan pernikahan.
"Kalau yang pas pertana nonton bola sebetulnya udah lamaran keluarga, mungkin sekitar 50% persiapan wedding-nya,” jelas Erina.
Kedekatan Kaesang dan Erina memang pertama kali diketahui publik setelah video keduanya beredar di media sosial, tepat setelah menonton pertandingan Persis Solo pada Sabtu (11/6/2022).
Baca Juga: Rahasia Erina Gudono Bisa Senyum Lama di Hari Penikahan, Ternyata Realitanya Begini
Dari video yang viral, Erina terlihat nampak berjalan di sisi Kaesang. Finalis Puteri Indonesia 2022 itu bahkan sempat dirangkul oleh bos Persis Solo tersebut ketika hendak masuk ke dalam mobil bersama.
Sebagai informasi, Kaesang dan Erina telah menjadi pasangan yang sah setelah menikah pada tanggal 10 Desember 2022. Keduanya menikah di kota kediaman Erina Gudono di Yogyakarta, bertempat di Pendopo Agung Ambarrukmo, Yogyakarta.
Pernikahan Kaesang dan Erina dihadiri beberapa tokoh ternama di Indonesia seperti Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Susilo Bambang Yudhoyono, Chef Arnold, Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Irfan Hakim, Inul Daratista, Desta, dan masih banyak lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Pilihan Moisturizer Ceramide untuk Memperbaiki Skin Barrier, Aman untuk Ibu Hamil
-
Hati-Hati! Selain Pinkflash, Ini 23 Kosmetik Berbahaya yang Izinnya Dicabut BPOM
-
Menguak Kisah The Sin Nio, Pejuang Kemerdekaan yang Nyaris Terlupakan
-
Adies Kadir Kasus Apa? Ikut Disidang MKD Bareng Uya Kuya cs, Berujung Aman dan Lolos Sanksi
-
5 Pilihan Parfum Saff & Co yang Wanginya Tahan Lama, Awet Sampai 10 Jam
-
5 Pilihan Cushion Wardah untuk Kulit Sawo Matang: Wajah Makin Flawless, Flek Hitam Tersamarkan
-
7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
-
10 Link Twibbon Hari Pahlawan 2025, Gratis Langsung Pakai
-
5 Kulkas Mini untuk Menyimpan Skincare, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Rekomendasi Aplikasi Kencan Terbaik, Zohran Mamdani dan Istrinya Bertemu di Hinge