Suara.com - Pernyataan Gita Savitri Devi alias Gitasav mengenai childfree baru-baru ini menjadi sorotan banyak warganet. Sementara itu, warganet justru membandingkan Gita Savitri dengan sosok Cinta Laura yang juga pernah berbicara masalah childfree.
Dalam potongan video lama yang diunggah kembali akun @insta_julit, warganet menyoroti cara berpikir Cinta Laura terhadap childfree.
Pada tayangan tersebut, Cinta Laura menuturkan, keinginan dirinya yang tidak memiliki anak ini bukan berarti selamanya. Menurut Cinta Laura, bisa saja kemungkinan suatu saat ia memiliki keinginan untuk punya anak.
"Jangan salah sangka, mungkin aku ingin punya anak suatu hari, tapi enggak sekarang," imbuh Cinta Laura kepada Ashanty pada video yang diunggah, Minggu (12/2/2023).
Tidak hanya itu, Cinta Laura menuturkan, jika ia memutuskan untuk tidak melahirkan, dirinya juga akan membuka diri untuk adopsi anak. Apalagi, menurut Cinta Laura masih banyak anak yang tidak memiliki orang tua dan terlantar.
"Kenapa aku harus melahirkan satu manusia lagi kalau aku bisa mengadopsi anak yang sekarang enggak punya siapapun yang menjaga mereka," jelas Cinta Laura.
Keinginan Cinta Laura yang mungkin akan memilih adopsi anak itu lantas menjadi sorotan. Beberapa juga memuji niat baik Cinta Laura yang peduli dengan anak-anak terlantar.
Namun, rupanya di balik adopsi anak sendiri, memiliki berbagai manfaat yang luar biasa. Melansir laman All4kids, berikut beberapa manfaat yang diberikan dari mengadopsi anak.
1. Memenuhi impian membesarkan anak
Bagi beberapa orang tua mungkin mengalami masalah untuk memiliki anak. Namun, dengan mengadopsi anak, itu akan membuat impiannya untuk membesarkan anak terpenuhi. Mengadopsi anak juga bisa membuat orang tua merasakan mengurus dan membesarkan anak.
Baca Juga: Dibalik Pilihan Childfree, Gitasav dan Paul Andreas Diminta Punya Anak
2. Menambah sukacita keluarga
Mengadopsi anak, dapat membuat suasana keluarga menjadi lebih bahagia. Hal ini karena adopsi anak sama saja menambah keluarga. Hal tersebut akan memberikan kebahagiaan untuk keluarga.
3. Membangun hubungan baru
Adopsi anak sama saja menambah anggota keluarga baru. Dengan mengadopsinya, itu akan membangun hubungan baru kepada anak tersebut. Selain itu, jika orang tua kandung masih ada, pengadopsi juga harus menjaga hubungan baik.
4. Jadwal lebih teratur
Dengan mengadopsi anak, biasanya orang tua memerlukan hal-hal yang dipersiapkan untuk mengasuh anaknya. Hal tersebut akan menuntut para orang tua untuk memiliki jadwal hidup yang lebih teratur. Itu dapat mendorong kualitas kesehatan anak dan orang tua angkatnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Rekomendasi Serum Penghilang Flek Hitam yang Tidak Perih untuk Usia 40, Mulai Rp50 Ribuan
-
Gimana Urutan Pakai untuk buat Atasi Flek Hitam? Ini 9 Rekomendasi Produk yang Tepat
-
Ini Tema Resmi dan Makna Logo Hari Pahlawan 2025, Penuh Semangat Nasionalisme!
-
5 Rekomendasi Sunscreen Rp50 Ribuan Tanpa Whitecast untuk Kulit Sawo Matang
-
5 Shio Diramal Paling Beruntung Secara Finansial Hari Ini 5 November, Apakah Kamu Termasuk?
-
5 Rekomendasi Mesin Cuci dan Pengering yang Hemat Listrik, Tak Perlu Repot Jemur
-
Rayakan Prestasi, Perguruan Tinggi Ini Apresiasi Mahasiswa Berprestasi dan Berdampak
-
Sunscreen Facetology Cocok untuk Kulit Apa? Intip Perbedaan 3 Variannya Sebelum Beli
-
Link Resmi Download Kalender Hijriah 2026, Lengkap dengan Jadwal Idul Fitri dan Idul Adha!
-
5 Rekomendasi Lotion Calamine untuk Atasi Gatal Cacar Air, Dijamin Ampuh!