Suara.com - Untuk menghadirkan pengalaman perjalanan yang lebih luas, fleksibel, dan terjangkau bagi para pelancong, Citilink, salah satu maskapai berbiaya rendah yang memiliki lebih dari 90 konektivitas rute, kini tersedia di aplikasi airasia Superapp.
Kemitraan ini, kata Chief Commercial airasia Superapp, Tan Mai Yin menandai pencapaian signifikan dalam industri perjalanan Asia Tenggara, di mana dua raksasa industri dengan visi selaras akan mendorong kekuatan masing-masing untuk menyediakan kualitas dan nilai perjalanan terbaik bagi semua orang.
"Kedepannya, airasia Superapp dan Citilink berkomitmen untuk mengoptimalkan seluruh potensi kolaborasi, termasuk kampanye pemasaran, cross-selling dengan berbagai layanan perjalanan yang tersedia di dalam aplikasi," ujar dia dalam siaran pers yang Suara.com terima belum lama ini.
Direktur Niaga dan Kargo Citilink, Ichwan F. Agus mengungkapkan, kolaborasi ini merupakan salah satu bentuk upaya berkelanjutan Citilink untuk terus meningkatkan layanan dan memberikan nilai tambah bagi seluruh pelanggan.
Kolaborasi yang dilakukan antara Citilink dan airasia Superapp ini juga diharapkan dapat memberikan manfaat yang seluas-luasnya, terutama dalam memberikan kemudahan perjalanan untuk pelanggan.
Dengan luasnya konektivitas rute yang dimiliki, Citilink melayani 250 frekuensi penerbangan harian hingga ke pelosok Nusantara, diantaranya Medan, Pontianak, Bali, Manado, hingga Jayapura, dan lainnya, juga sejumlah rute internasional, seperti Kuala Lumpur, Penang, dan Singapura.
Sejalan dengan terjalinnya kolaborasi istimewa ini, Citilink juga telah membuka rute baru yang menghubungkan Indonesia dengan Malaysia, yaitu rute Medan – Kuala Lumpur, setelah sebelumnya menerbangi rute Jakarta – Kuala Lumpur dan Medan – Penang.
Rute baru ini resmi diluncurkan sejak 16 Juni 2023 dan beroperasi setiap hari menggunakan armada Airbus A320.
Khusus ketiga rute tersebut, airasia Superapp dan Citilink menyuguhkan promo spesial berupa Diskon hingga 20 persen. Selain itu, pengguna juga akan meraih 10X airasia points untuk pemesanan seluruh rute Citilink.
Kedua promo tersebut berlaku sampai 25 Juni 2023. Sedangkan, khusus destinasi Bali, pengguna airasia Superapp dapat menikmati Diskon hingga Rp2Juta dengan kode promo AYOKEMBALI.
Selain Citilink, airasia Superapp telah menjalin kemitraan langsung dengan lebih dari 70 penerbangan ternama, seperti ANA, Bangkok Airways, Vietnam Airlines, Etihad, Thai Smile, serta terhubung dengan lebih dari 700 maskapai global lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif Veja, Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Tinted Moisturizer untuk Samarkan Kerutan Lansia, Mulai Rp50 Ribuan
-
Bibir Tebal Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Layak Dicoba, Mulai Rp23 Ribuan
-
5 Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Milia di Usia 30 Tahun
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik MAC yang Paling Populer dan Ikonik
-
5 Cushion Terbaik untuk Kulit Sensitif Usia 45 Tahun ke Atas
-
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
-
Bayar Fidyah Puasa 1 Hari Berapa Rupiah dan Kg Beras? Begini Ketentuan yang Benar
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam