Suara.com - Bentuk alis yang dimiliki setiap orang berbeda-beda. Biasanya, baik tebal, tipis, panjang, pendeknya alis, itu semua dipengaruhi oleh gen yang dimiliki orang tersebut.
Rupanya, di balik bentuk alis yang dimiliki ini bisa menunjukkan kepribadian orang tersebut. Melansir Jagran Josh, penelitian menemukan, kalau bentuk alis bisa menunjukkan kepribadian yang dimiliki orang tersebut.
Tidak hanya itu, di Cina praktik membaca wajah dikenal sebagai 'mianxiang'. Ini didasarkan pada kepercayaan bahwa bentuk dan posisi fitur wajah dapat mengungkap wawasan tentang kepribadian, kesehatan, dan takdir seseorang.
Sementara dj Jepang, membaca wajah dikenal sebagai 'kansogaku' ilmu observasi. Ilmu-ilmu ini yang akhirnya membuat alis dapat menunjukkan kepribadian yang dimiliki seseorang.
Lantas, seperti apa kepribadian yang dimiliki seseorang berdasarkan bentuk alisnya? Simak ulasannya berikut.
1. Alis tebal
Mereka pemilik alis tebal biasanya sosok yang tidak peduli dengan apa yang dikatakan orang lain. Mereka adalah sosok yang tegas dan mandiri sehingga tidak bergantung kepada orang lain. Selain itu, biasanya pemilik alis tebal juga sosok yang telah memiliki rencana jelas. Namun, ketika mereka sedang emosi atau marah, biasanya rencana yang telah disiapkan menjadi berantakan.
Di sisi lain, pemilik alis tebal merupakan sosok yang sangat kreatif. Mereka adalah sosok yang sangat ekspresif dan tidak malu Menunjukkan kemampuan yang dimilikinya. Sebab kemampuannya ini, mereka tidak ragu jika harus mengambil sebuah risiko. Bahkan, mereka tidak ragu untuk membela sesuatu yang mereka anggap benar.
2. Alis tipis
Baca Juga: 5 Zodiak dengan Kepribadian Paling Unik, Kamu yang Mana?
Pemilik alis tipis biasanya merupakan sosok yang sangat pemalu dan kurang percaya dengan dirinya sendiri. Mereka juga lebih menyukai melakukan pekerjaan yang berada di belakang layar. Sebab sifatnya yang introvert ini, terkadang membuat pemilik alis tipis merasa kesulitan untuk berinteraksi dengan orang lain.
3. Alis melengkung
Pemilik alis melengkung biasanya memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi. Meski sedikit dramatis dan suka membuat pernyataan besar, pemilik alis melengkung selalu menarik perhatian. Selain itu, pemilik alis melengkung biasanya juga sosok yang sangat menghibur orang-orang di sekitarnya.
Meski demikian, sebab sikapnya yang dominan ini, mereka seringkali dianggap sombong oleh orang lain. Hari ini juga sangat mengganggu karena pemilik alis melengkung biasanya sangat emosional. Oleh karena itu, pemilik alis lengkung bisa kurang nyaman pada orang-orang tertentu.
4. Alis lurus
Pemilik alis lurus biasanya adalah sosok yang sangat logis. Mereka akan benar-benar memikirkan semuanya dengan matang sebelum mengambil keputusan. Selain itu, pemilik alis lurus biasanya tidak mudah terganggu oleh emosinya. Hal ini karena mereka sangat pandai untuk memisahkan masalah profesional dan urusan pribadi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI
-
Dari TK hingga SMA, Ribuan Pelajar Siap Bersaing di Kompetisi Matematika IOB 2025