Suara.com - Kasus dugaan perundungan di dunia pendidikan kembali mencuat. Kali ini terjadi di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Jatimulya 09, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Korban perundungan itu bernama Fatir Arya Adinata (12). Malang bagi Fatir, ia diduga dibully oleh teman-temannya hingga kakinya harus diamputasi.
Kronologi dugaan peristiwa perundungan
Menurut Wali Kelas 6 SDN Jatimulya 09, Sukaemah, peristiwa dugaan perundungan itu terjadi pada Februari 2023.
Ia mengungkapkan, ketika Fatir berjalan dan jajan bersama sejumlah temannya. Saat itu, salah satu temannya tiba-tiba menyelengkat kaki Fatir hingga bocah itu terjatuh.
Menurut Ibunda Fatir, Diana Novita, setelah anaknya jatuh, Fatir tidak ditolong oleh teman-temannya, melainkan ditertawakan.
Fatir juga sempat diminta untuk tidak menceritakan peristiwa itu kepada siapapun, termasuk pihak sekolah dan orang tuanya.
“Sebelum itu (jatuh) sering di olok-olok ‘anak mamah, sok kegantengan’ kaya gitu, karena anak saya sering maju (di kelas) menjatuhkan mentallah ya,” ujar Diana saat dikonfirmasi wartawan termasuk SuaraBekaci.id, Selasa (31/10).
Seminggu setelah kejadian itu, Sukaemah mendapatkan informasi kalau Fatir jatuh sakit dan tak bisa bersekolah lagi seperti biasa.
Baca Juga: Pelaku Bullying Siswi SMP di Depok Ditangkap, Korban Diserang Karena Perselisihan Asmara
Ibunda Fatir, Diana Novita mengatakan, usai diselengkat oleh temannya, putranya mengalami masalah serius di bagian lututnya.
Fatir divonis kanker tulang
Diana pun membawa Fatir ke tiga rumah sakit untuk mengetahui penyebab sakitnya lutut sang putra. Ia menjalani sejumlah pemeriksaan, mulai dari rontgen hingga MRI.
Hingga akhirnya Fatir didiagnosa mengalami kanker tulang. Diana kaget bukan kepalang. Menurut dokter yang memeriksanya, kanker tulang itu muncul dipicu peristiwa jatuhnya fatis akibat diselengkat temannya.
“Iya ada (penjelasan dokter), pemicunya (kanker tulang) karena terjatuh, benturan,” ucap Diana lirih.
Akhirnya tak ada jalan lain untuk menghambat penyebaran kanker tersebut, selain mengamputasi kaki Fatir.
Berita Terkait
-
Pelaku Bullying Siswi SMP di Depok Ditangkap, Korban Diserang Karena Perselisihan Asmara
-
Kaki Fatir Diamputasi karena Diselengkat, Satgas PPK Bantah Ada Perundungan: Sesuai Aturan Menteri
-
5 Fakta Kasus Bullying di Tambun hingga Membuat Kaki Korban Diamputasi, Sekolah Bantah Perundungan
-
Fatir Bocah di Tambun Jadi Korban Bullying hingga Kaki Diamputasi, Wali Kelas Cengengesan: Hem, Apa Yah
-
Awalnya Jadi Saksi, Pengusaha Ini Jadi Tersangka Pemberi Suap Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan
-
Ibrahim Risyad Larang Istri Jadi IRT, Begini Hukumnya Dalam Islam
-
5 Sampo Non SLS di Bawah Rp50 Ribu, Rahasia Rambut Sehat dan Berkilau
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
-
5 Vitamin untuk Perempuan Jelang Menopause, Cocok Diminum sejak Usia 40-an
-
Apa Arti Mens Rea? Special Show Pandji Pragiwaksono yang Bikin Panas Dingin
-
5 Sampo Murah Terbaik untuk Kulit Kepala Sensitif yang Dijual Indomaret
-
Urutan Hair Care Natur untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rambut Sehat Seperti Muda
-
Panduan Ukuran Sepatu Anak Usia 1-10 Tahun Standar EU, UK, US, Biar Bunda Gak Salah Beli