Suara.com - Belinda Christiani Sianto telah ditetapkan menjadi pemenang MasterChef Indonesia Season 11. Namun kemenangannya di ajang tersebut dibanjiri dengan banyak kritikan, termasuk kepada juri-juri yang menilai.
Salah satu yang mendapat kritikan tajam adalah Chef Renatta Moeloek. Bersama Chef Juna, Chef Renatta dianggap tidak konsisten kala mengomentari dan menilai masakan buatan Belinda.
Belakangan terungkap bahwa chef yang lahir dengan nama lengkap Puti Renatta Ratnasari Moeloek pada 17 Maret 1994 itu ternyata juga alumnus Le Cordon Bleu seperti Belinda.
Sebagai informasi, Le Cordon Bleu merupakan sekolah kuliner dan perhotelan terkenal yang didirikan di Paris, Prancis pada 1895. Hingga kini sudah ada lebih dari 35 institusi Le Cordon Bleu yang tersebar di 20 negara.
Chef Renatta sendiri menempuh pendidikan kuliner di Le Cordon Bleu di Prancis selama 8 bulan dan dinyatakan lulus pada tahun 2014 dengan gelar diploma di bidang Superior Cuisine & Superior Pastry.
Chef Renatta rupanya sengaja mengambil program intensif sehingga bisa memadatkan masa studinya dari 24 ke 8 bulan, tetapi dia diharuskan masuk selama 6 hari seminggu dari jam 9 pagi sampai 9 malam.
Sementara itu, Belinda MCI juga pernah menempuh pendidikan di Le Cordon Bleu yang berlokasi di Wellington, New Zealand. Belinda dinyatakan lulus dari sekolah bergengsi tersebut pada tahun 2019 dengan gelar Diploma de Cuisine.
Perjalanan Karier Chef Renatta
Setelah lulus dari Le Cordon Bleu Prancis, Chef Renatta melanjutkan magang di restoran bintang Michelin, Garance Saint Dominique Paris, selama enam bulan. Setelahnya Chef Renatta mencoba melamar pekerjaan di Selandia Baru dan sudah dalam tahap penandatanganan kontrak tetapi akhirnya dibatalkan.
Baca Juga: 6 Alasan Kenapa Kiki Seharusnya Jadi Pemenang MasterChef Indonesia Season 11 Menurut Penonton
Chef Renatta kemudian fokus membangun karier sebagai koki private dining dan menjadi konsultan meu di sebuah restoran makanan sehat bernama Fedwell. Namun nama Chef Renatta dikenal publik setelah menjadi juri di MasterChef Indonesia Season 5 pada 2019 bersama Chef Juna dan Chef Arnold.
Tag
Berita Terkait
-
6 Alasan Kenapa Kiki Seharusnya Jadi Pemenang MasterChef Indonesia Season 11 Menurut Penonton
-
Daftar Pemenang Masterchef Indonesia dari Season Pertama Sampai Sekarang, Siapa Jagoanmu?
-
Akun Instagram MasterChef Indonesia Tutup Kolom Komentar, Langsung Diprotes
-
Chef Juna Lulusan Mana? Kredibilitas Juri MasterChef Indonesia Season 11 Dicibir Usai Menangkan Belinda
-
Kredibilitas Chef Renatta Sebagai Juri Masterchef Indonesia Dipertanyakan usai Bias, Begini Rekam Jejaknya
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
7 Rekomendasi Lipstik yang Bisa Buat Blush On: Praktis, Bikin Bibir dan Pipi Jadi Merona
-
Sunscreen SPF 35 Bisa Samarkan Flek Hitam? Ini 3 Rekomendasi Produknya yang Mencerahkan
-
Susunan Upacara Hari Pahlawan 2025 Lengkap Sesuai Pedoman dari Kemensos
-
Doa Hari Pahlawan 2025: Meresapi Semangat Pahlawanku Teladanku dalam Upacara Bendera
-
Terpopuler: Karier Gubernur Riau Dulu Cleaning Service, Izin Pinkflash Ditarik BPOM
-
7 Rekomendasi AC 1/2 PK yang Bagus dan Awet, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
5 Toner Centella Asiatica untuk Meredakan Jerawat Meradang bagi Remaja, Mulai Rp30 Ribuan
-
Hidden Gem Kuliner di Pluit: Ada Lebih dari 30 Pilihan Makanan Autentik di Hawker Street!
-
Cristina Macina, Pemimpin Perempuan yang Dorong Masa Depan Pangan Berkelanjutan di Indonesia
-
Transformasi Para Muse Natasha Luxe di Panggung Jakarta Fashion Week 2026