Suara.com - Dua menantu Presiden Joko Widodo dan Iriana Jokowi tengah ramai dibandingkan publik, yakni Selvi Ananda dan Erina Gudono.
Apalagi karena keduanya dikenal sebagai sesama menantu perempuan Jokowi yang cantik serta sangat berprestasi. Selvi sebelumnya pernah memenangkan Putri Solo 2009, sementara Erina adalah salah satu finalis Puteri Indonesia 2020.
Salah satu hal yang juga dibandingkan warganet adalah latar belakang keluarga Selvi dan Erina.
Selvi adalah putri dari pasangan almarhum Didiet Supriyadi dan Sri Partini yang merupakan pedagang ayam goreng di sebuah warung sederhana bernama Warung Bu Tin. Meski begitu, warung ini berlokasi di kawasan strategis Galabo dan terus beroperasi sampai sekarang.
Sementara Erina datang dari keluarga akademisi yang terpandang di DI Yogyakarta. Ayah Erina adalah almarhum Mohammad Gudono, salah satu Guru Besar Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM. Sedangkan sang ibu, Sofiatun Gudono, adalah dosen dan pebisnis.
Namun latar belakang mentereng menantu cantik Jokowi dan Iriana ini tampaknya tidak sebanding dengan profil keluarga Bobby Nasution. Sebagai satu-satunya menantu pria Jokowi, Bobby yang menikahi Kahiyang Ayu pada 8 November 2017 itu ternyata masih ada keturunan bangsawan.
Hal ini terungkap dalam rapat keluarga besar marga Nasution, khususnya Baringin. Dikutip dari tayangan Indosiar, terlacaklah silsilah keluarga Nasution hingga terungkap sebuah fakta, yakni Bobby ternyata merupakan raja generasi ke-7 dari keturunan Raja Gunung Baringin Nasution Mandailing Natal Penyabungan Timur.
Bukan hanya itu, Bobby yang sekarang menjabat sebagai Wali Kota Medan tersebut juga berasal dari keluarga dengan profil mentereng. Ayahnya adalah Erwin Nasution, mantan Direktur Utama PT Perkebunan Nusantara (Persero) IV. Sedangkan ibunya diketahui bernama Ade Hanifah Siregar.
Riwayat pekerjaan pemilik nama Bobby Afif Nasution itu juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Saat masih berumur 20-an, Bobby sudah menjajal bisnis properti hingga akhirnya terlibat dalam proyek Malioboro City di Yogyakarta.
Baca Juga: Harta Kekayaan Gibran Tembus Rp26 M, Orang Tua Selvi Ananda Hidup Sederhana
Lalu Bobby disebut pernah bergabung dengan perusahaan Takke Group dan menjabat sebagai Direktur Marketing.
Berita Terkait
-
Harta Kekayaan Gibran Tembus Rp26 M, Orang Tua Selvi Ananda Hidup Sederhana
-
Iklim Investasi di Indonesia Belum Baik, Jokowi: Perbaiki!
-
Sosok Orang Tua Erina Gudono: Mendiang Ayah Guru Besar di UGM, Ibu Pemilik Bisnis Fesyen
-
Tak Dapat Restu Jokowi, Perjuangan Selvi Ananda Demi Nikahi Gibran Rakabuming
-
Selvi Ananda Ungkit Momen Pertama Kali Bertemu Gibran Rakabuming, Rambutnya Masih Gondrong
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Pevita Pearce Pancarkan Aura Kebebasan dengan Koleksi SAYA 'Solara' dan Rambut Berkilau di JFW 2026!
-
Maudy Ayunda Bikin JFW 2026 Meleleh! Ini Rahasia Senyumnya yang Bikin Semua Terpukau
-
Terpopuler: Anak Purbaya Viral Sindir Gibran hingga 4 Bansos Cair November 2025
-
6 Shio Paling Beruntung 3 November 2025: Rezeki Melimpah, Keuangan Lancar
-
5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik yang Bisa Mencerahkan Bibir Jadi Pink
-
5 Fakta Unik Keraton Solo: Berdiri Sejak Kapan?
-
7 Facial Wash Mengandung Niacinamide dan Salicylic Acid untuk Kulit Cerah Bebas Jerawat
-
5 Produk Viva yang Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat, Harga Mulai Rp6 Ribu Saja
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!