Suara.com - Jenis hewan peliharaan biasanya adalah hewan yang disukai seseorang. Tapi tidak hanya sekedar suka, ternyata hewan peliharaan juga dapat menjadi alat untuk tes kepribadian.
Melansir Personality Psychology, berikut terdapat beberapa jenis hewan yang sering dipelihara di rumah, dan masing-masing memberi petunjuk mengenai kepribadian orang yang memeliharanya.
1. Kucing
Seseorang yang memelihara kucing biasanya memiliki sifat terbuka. Mereka biasanya sangat peka dan emosional terhadap hal-hal di sekitarnya. Oleh sebab itu, mereka sangat detail pada segala hal yang terjadi di lingkungannya. Di sisi lain, para pemelihara kucing biasanya memiliki sensitivitas yang sangat tinggi. Mereka juga sosok yang memiliki semangat tinggi.
2. Anjing
Para pemelihara anjing biasanya sosok yang sangat teliti, ekstrovert, dan menyenangkan. Mereka biasanya memiliki jadwal yang sangat terstruktur dibandingkan orang lain. Di sisi lain, para pemelihara anjing biasanya sangat setia dan tak segan menunjukkan dukungan kepada teman-temannya.
3. Burung
Para pemelihara burung biasanya memiliki semangat yang tinggi. Mereka juga sangat menyukai kebebasan dalam hidupnya. Selain itu, para pemelihara burung adalah sosok yang sangat ekstrovert dan energik. Mereka memiliki sifat optimis yang baik dalam menjalani sehari-hari.
4. Kelinci
Baca Juga: Tes Kepribadian: Jawab 5 Pertanyaan Ini Untuk Tahu Kepribadian Dalam Diri Anda
Para pemelihara kelinci adalah sosok yang sangat kreatif. Namun, biasanya mereka adalah sosok yang tertutup atau introvert. Mereka juga sosok yang sangat santai dalam menghadapi masalah. Sebab sifatnya yang suka menyendiri ini, para pemelihara kelinci biasanya suka bekerja sendiri tanpa bantuan orang lain.
5. Kura-kura
Memelihara kura-kura menunjukkan bahwa si pemiliknya merupakan sosok yang santai ketika mengerjakan sesuatu. Meski demikian, mereka adalah sosok yang dapat diandalkan. Hal ini karena mereka sangat rajin dan bertanggung jawab terhadap tugas yang dimilikinya. Penyuka kura-kura juga memiliki kemampuan bersosialisasi yang baik. Oleh sebab itu, mereka biasanya sangat disukai oleh orang-orang di sekitarnya.
6. Ular
Para pemelihara ular biasanya sangat individualis dan terorganisir. Mereka biasanya sedikit acuh dengan hal-hal yang ada di lingkungan sekitarnya. Meski demikian, para pemelihara ular ini memiliki selera humor yang baik dan kerap menjadi sosok yang memecahkan ketegangan.
7. Ikan
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
5 Skincare Lokal Paling Hits, Kualitas Premium dengan Bahan Alami dan Harga Terjangkau
-
Youth Economic Summit 2025 Dorong Generasi Muda Percepat Transformasi Ekonomi Indonesia
-
Potensi Wisata Lombok: Dari Keindahan Pantai Mandalika hingga Kekayaan Budaya Suku Sasak
-
7 Rekomendasi Skincare Lokal Untuk Ibu Hamil dan Menyusui, Tetap Glowing Tanpa Khawatir
-
Lingkungan Inklusif dan Pengembangan Talenta Jadi Kunci Tempat Kerja Terbaik di Indonesia
-
7 Parfum Pria Miniso Wangi Tahan Lama yang Cocok untuk Kado Pacar
-
8 Sunscreen Terbaik di Bawah Rp50 Ribu, Perlindungan Hemat bagi Anak Muda
-
35+ Contoh Soal Matematika Kelas 2 SD: Cerita, Waktu dan Pengukuran
-
Jangan Buang Sembarangan! Begini Cara Cerdas Kelola Resi dan Kemasan Paket
-
6 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Buah Segar, Bikin Mood Auto Naik