Suara.com - Kasus pembunuhan Indriana Dewi gegara cinta segitiga masuk babak baru. Pasalnya, otak pembunuhan perempuan berusia 24 tahun itu adalah seorang calon legislatif atau caleg DPR RI dari Partai Garuda, Devara Putri Prananda.
Devara bersama mantan kekasihnya, DA, diduga melakukan pembunuhan berencana terhadap Indriana. Motifnya, Devara dan DA ingin kembali menjalin hubungan asmara.
Namun Devara memberikan syarat kepada DA untuk membunuh Indriana jika ingin berbaikan dengannya. Sebagai informasi, DA memang sempat berpacaran dengan korban. Devara pun meminta DA menghabisi Indriana agar hubungan keduanya bisa tenang.
Adapun pembunuhan terhadap Indriana dilakukan di dalam mobil saat berada di Puncak, Bogor, Selasa (20/2/2024). Jenazah korban kemudian ditemukan oleh saksi IM di tepi jurang Kota Banjar, Jawa Barat pada Minggu (25/2/2024).
Kala itu, IM mencium bau busuk di pinggir jurang. Ia pun menemukan jenazah Indriana sudah membusuk. Temuan itu langsung dilaporkan IM ke Polsek Banjar untuk diselidiki.
Berdasarkan hasil penyelidikan, polisi mengungkap bahwa Indriana dibunuh oleh rekan pacarnya yang berinisial MR. MR sendiri diminta DA untuk menjadi eksekutor pembunuhan Indriana. MR pun mencekik korban hingga tewas di dalam mobil yang disewa pelaku.
Lalu, siapa sosok Devara Putri ini sebenarnya? Simak inilah profil otak pembunuhan Indriana Dewi selengkapnya.
Profil Devara Putri
Devara Putri Prananda lahir pada tanggal 28 Maret 1999. Saat mendaftarkan diri sebagai caleg DPR RI, Devara diketahui masih beralamat di daerah Johar Baru, Jakarta Pusat, DKI Jakarta.
Baca Juga: Pimpinan DPR: RUU DKJ Atur Pilkada Jakarta Dipilih Rakyat Langsung
Devara sendiri berprofesi sebagai karyawan swasta sebelum memutuskan menjadi caleg. Ia menempuh pendidikan di SMK Ksatrya pada tahun 2013 hingga 2016.
Adapun dalam pencalonannya, Devara terdaftar sebagai kader Partai Garuda. Ia mendapatkan nomor urut empat untuk Dapil Jawa Barat IX.
Tak disangka, berdasarkan perhitungan Real Count KPU RI hingga tanggal 4 Maret 2024, Devara berhasil mendapatkan 226 suara dari sekitar 60% kotak suara yang telah dihitung.
Namun, Devara kini langsung dipecat dari keanggotaannya sebagai Partai Garuda gegara menjadi otak pembunuhan berencana. Mimpinya untuk menjadi calon DPR RI pun kandas.
Kini,Devara beserta dua tersangka lainnya, yaitu DA dan MR ditahan di Polsek Banjar. Keduanya terancam dikenakan pasal berlapis, termasuk pasal pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman mati.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
-
Pimpinan DPR: RUU DKJ Atur Pilkada Jakarta Dipilih Rakyat Langsung
-
Sidang Perdana di DPR usai Reses dan Pemilu 2024: Kursi Dewan Kosong Melompong, Puan hingga Cak Imin Absen!
-
Kerahkan Ribuan Aparat Kawal Demo Kecurangan Pemilu di DPR, Polisi Minta Pendemo Santun
-
Menguak Siapa Devara Putri, Caleg Dalang Pembunuhan Keji Indriana Dewi Dipicu Rasa Cemburu
-
Ngeri! Reka Ulang 33 Adegan, Devara Putri Cs Nikmati Nasi Liwet Usai Bunuh Indriana Dewi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Nisfu Syaban Baca Yasin 3 Kali Setelah Maghrib untuk Apa? Ini Penjelasannya
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Berminyak Paling Murah di Indomaret
-
Apa Warna Lipstik untuk Bibir Tipis? Ini 5 Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen Wardah untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam di Usia 55 Tahun ke Atas
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Gelap agar Terlihat Muda dan Fresh
-
5 Rekomendasi Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering dan Kusam
-
5 Serum Wardah Paling Laris untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan di Usia 50-an
-
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
-
Tak Sekadar Juara, Ini Cerita Inspiratif di Balik Kompetisi Robotik Siswa Indonesia
-
3 Cushion Pixy untuk Tutupi Garis Halus pada Lansia Usia 50 Tahun ke Atas