Suara.com - Satu ton Milk Bun After You Thailand baru-baru ini dimusnahkan di Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean (KPUBC TMP) C Soekarno-Hatta alias Bandara Soetta, Tangerang, Banten. Pemusnahan ini karena adanya pelanggaran terhadap aturan BPOM.
Dikatakan, dalam aturan seharusnya seseorang hanya diizinkan membawa makanan dengan maksimal berat 5 kilogram dan untuk tujuan konsumsi pribadi. Sementara, jika tujuannya untuk jual beli harus mendapat izin edar dari BPOM.
Terkait roti Milk Bun After You sendiri memang menjadi makanan yang viral akhir-akhir ini sebab mendapat reviews dari banyak artis, salah satunya Rachel Vennya. Melalui akun Tiktok pribadinya, Rachel Vennya sempat membuat review yang menjadi viral sehingga banyak netizen yang ingin mencoba roti khas asal Thailand ini.
Apalagi, dalam review yang dibuat Rachel Vennya, ibu dua anak ini mengaku kalau roti sangat nikmat. Bahkan, ia menyebut makanan satu itu menjadi roti terenak se-Bangkok.
“Roti terenak se-Bangkok guys. Ini tuh aku dikasih tahu sama kak Nagita Slavina. Waktu itu aku lagi main ke rumahnya terus aku disuruh makan ini dan ternyata enak banget dan ternyata ada jastipnya,” ucap Rachel Vennya dalam konten yang diunggah beberapa waktu lalu.
Rachel Vennya mengaku, kafe di Thailand yang menjual roti ini sendiri sudah pernah dikunjunginya. Hanya saja, ia tidak tahu ada roti tersebut.
“kafe di Bangkok itu namanya After Dessert dulu banget aku pernah ke sana dia kayak jual es serut viral yang super duper kayak salju banget, tapi aku nggak tahu kalau rotinya ternyata enak banget. Ternyata aku baru nyobain pas ke rumah Kak Gigi,” sambungnya.
Saat mencoba roti yang dibeli dari jastip itu, Rachel Vennya dengan temannya langsung terlihat menikmati kelembutannya. Ia mengatakan, roti tersebut memiliki rasa vanila dengan butter yang menurutnya sangat nikmat.
Namun, sebab kondisinya dingin bagian dalam roti tersebut menjadi padat. Padahal, seharusnya bagian rotinya kalau digigit akan meleleh jika kondisinya tidak dingin.
Baca Juga: 1 Ton Roti 'Milk Bun After You' Dimusnahkan, Sempat Viral Usai di-Review Rachel Vennya
“Dalamnya tuh ada vanilla tapi ada butternya ih enak banget. Ini lebay gak sih gua kalau ngomong Ini terenak yang pernah gua makan. Ini tuh dalamnya tuh sebenarnya kalau nggak ditaruh di kulkas dia kayak meleleh gitu,” ungkap mantan istri Okin itu.
Bukan hanya itu, alasan menurut Rachel Vennya Milk Bun After You ini sangat nikmat karena manis yang dibuat juga sangat pas. Bahkan ia merasa bingung gula yang dipakai oleh kafe tersebut. Pasalnya, manis yang diberikan justru tidak membuat enek, melainkan ketagihan/
“Perpaduannya dapat banget, terus ini bukan gula tapi kayak ada gulanya. Kayak nggak manis, cuma maksud gua kalau gula pasir gini kan yang manis banget tapi ini bukan yang manis banget. Tetap ada manisnya jadi manisnya bukan ngenekin. Di bawahnya tuh ada butterning kayak ada asinnya, terus rotinya lembut parah,” jelasnya.
Terkait milk bun ini, jumlah yang dimusnahkan sebanyak 2.564 boks. Milk bun tersebut diduga milik para jastiper yang akan menjual kembali makanan tersebut di marketplace. Roti lembut yang di tempat asalnya dijual dengan harga 120 Baht atau Rp 52.000, kemudian dijual kembali dengan sistem jastip (jasa titip) dengan harga hingga 3 kali lipat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia
-
Cara Klaim Kacamata Gratis Pakai BPJS Kesehatan, Ini Syarat dan Alurnya
-
7 Barang MR DIY di Bawah Rp50 Ribu yang Cocok Jadi Kado Natal
-
Hubungan Kepemilikan Kucing dengan Kesehatan Mental, Benarkah Bisa Picu Gangguan Skizofrenia?
-
6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo