Suara.com - Setelah ulang tahun yang ke ke-47 tahun pada Jumat (15/3/2024) lalu, Desta mendapat banyak doa agar bisa kembali rujuk dengan Natasha Rizky. Harapan ini disampaikan warganet usai melihat isi surat anaknya, Miskha di hari ulang tahunnya.
Dalam surat yang dituliskan Miskha, terlihat putrinya berharap agar Desta dan Natasha Rizky bisa kembali bersama. Miskha juga menyampaikan doa agar ayahnya bisa masuk surga dan selalu bahagia.
"Ayah makasih ya udah kerja terus, kak Miskha seneng banget punya ayah kayak ayah. Kak Miskha bersyukur banget. Happy birthday, I love you ayah. Selamat ulang tahun ayah, semoga ayah cepat sembuh, panjang umur, cepat bersatu sama ibu, dan masuk surga. Aamiin," tulis Miskha dalam ucapan ulang tahunnya untuk Desta.
Sebab hal ini, akun pembawa acara Tonight Show itu dibanjiri doa agar ia bisa kembali dengan Natasha Rizky. Apalagi, keduanya terlihat masih sangat akrab satu sama lain.
Terkait rujuk sendiri, sebenarnya memiliki aturannya tersendiri. Dikutip dari laman Kemenag, ketentuan rujuk saat masih masa iddah bisa dilakukan selama masih talak satu dan dua. Sementara jika sudah melewati masa iddah, pasangan yang ingin rujuk bisa kembali melakukan akad.
“Jika seorang suami menalak istrinya dengan talak satu atau talak dua, maka ia berhak rujuk kepadanya selama masa iddahnya belum habis. Jika masa iddah telah habis maka sang suami boleh menikahinya dengan akad yang baru.” (Lihat: Abu Syuja, al-Ghayah wa al-Taqrib, Alamul-Kutub, tt., hal. 33).
Namun jika kondisi pasangan sudah sampai pada talak tiga, walaupun masa iddah belum habis, maka sang suami tidak bisa langsung rujuk atau menikah. Suami tersebut harus bisa memenuhi lima persyaratan terlebih dahulu.
“Jika sang suami telah menalaknya dengan talak tiga, maka tidak boleh baginya (rujuk/nikah) kecuali setelah ada lima syarat: (1) sang istri sudah habis masa iddahnya darinya, (2) sang istri harus dinikah lebih dulu oleh laki-laki lain (muhallil), (3) si istri pernah bersenggama dan muhallil benar-benar penetrasi kepadanya, (4) si istri sudah berstatus talak ba’in dari muhallil, (5) masa iddah si istri dari muhallil telah habis,” (Lihat: Abu Syuja, al-Ghayah wa al-Taqrib, Alamul-Kutub, tanpa tahun, hal. 33).
Bukan hanya itu, rujuk tidak cukup dilakukan dengan niat saja tanpa diucapkan. Rujuk juga tidak cukup hanya dilakukan dengan tindakan semata, seperti dengan hubungan badan suami-istri. Namun, rujuk harus diucapkan, bahkan sunnahnya, di hadapan dua saksi.
Baca Juga: Ultah ke 47, Tiga Anak Desta Minta Orang Tuanya Kembali Bersatu: Mereka Udah Ngerti..
Dalam hal rujuk juga perlu pertimbangan, mengingat salah satu tujuan pernikahan adalah mendapatkan ketenangan dan kebahagiaan bersama. Jika kerelaan istri diabaikan, bukan mustahil tujuan itu tidak akan tercapai walaupun sudah rujuk. Untuk itu, rujuk harus diniatkan untuk bisa membangun rumah tangga yang jauh lebih baik.
Terkait hubungan Desta dan Natasha Rizky juga masih mengasuh anak bersama meskipun sudah pisah. Bahkan, keduanya beberapa kali berlibur bersama demi membahagiakan anak-anaknya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Dari Buttonscarves hingga Rizman Ruzaini: Koleksi Enam Desainer yang Mencuri Perhatian di Borobudur
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Daftar Antrean KJP Pangan Bersubsidi DKI Jakarta 2026, Cek di Sini!
-
5 Tren Warna Baju Lebaran 2026, Bikin Penampilan Makin Fresh dan Elegan
-
4 Rekomendasi Liquid Foundation Lokal dengan Hasil Natural dan Perlindungan UV
-
5 Sepatu Running Lokal Sekelas Asics Gel Kayano: Kualitas Top, Harga Rp400 Ribuan
-
5 Cushion Minim Oksidasi untuk Usia 40-an, Bisa Menyamarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Murah di Indomaret, Bikin Wajah Cerah Terlindungi
-
Reset Tubuh dan Pikiran , Menata Ulang Gaya Hidup Sehat di Awal Tahun
-
Daftar Barang yang Wajib Ada di Tas Siaga Bencana Anda