Suara.com - Shin Tae-yong dibanjiri pujian karena dianggap sangat berprestasi usai berhasil membawa Timnas Sepak Bola Indonesia ke babak semifinal Piala Asia U23. Bahkan demi lolos dari babak perempat final, Shin Tae-yong harus rela melihat timnas negaranya sendiri yakni Korea Selatan dikalahkan oleh Indonesia.
Namun bukan cuma Shin Tae-yong, belakangan warganet ikut menyoroti Jeong Seok-seo yang berperan sebagai penerjemah Pemuda yang akrab disapa Jeje itu bahkan sampai menjadi buah bibir tersendiri di unggahan akun X @MafiaWasit karena dianggap bertingkah tidak sopan.
Bukan bermaksud buruk, Jeje disebut tak sopan lantaran menerjemahkan kemarahan Shin Tae-yong kepada pemain Timnas kalimat per kalimat. Bahkan Jeje ikut menampilkan ekspresi sebal dan menunjuk para pemain Timnas demi menirukan Shin Tae-yong.
“Orang tua lagi ngomong malah diikuti,” celetuk warganet melihat tingkah Jeje, yang kemudian dibalas dengan candaan oleh @MafiaWasit, “Emang ga sopan ini penerjemahnya Shin Tae Yong.”
Namun tentu saja interpretasi Jeje ini membuatnya juga dibanjiri pujian karena dianggap berhasil menjadi penyambung lidah yang baik untuk Shin Tae-yong.
Profil Jeong Seok-seo Penerjemah Shin Tae-yong
Jeong Seok-seo ternyata masih warga Korea Selatan, tetapi telah tinggal di Indonesia selama lebih dari 14 tahun. Jeje sudah mempelajari bahasa Indonesia sejak SMA, bahkan melanjutkan studinya di Indonesia juga.
Awalnya Jeje adalah penerjemah lepas untuk Shin Tae-yong, yang akhirnya direkomendasikan bekerja dengan PSSI. Kontraknya pun kini telah diperpanjang oleh PSSI.
Penerjemah kelahiran tahun 1993 ini diketahui pernah berkuliah di jurusan Sistem Informasi di Binus University. Namun selain menempuh pendidikan formal, Jeje juga mempelajari taktik permainan sepak bola, bahkan sampai mengambil kursus kepelatihan lisensi D PSSI.
Jeje juga terpantau sangat aktif di media sosial dan kerap membagikan momen di balik layar Timnas Indonesia. Jeje memiliki akun Instagram @jeongseokseo serta akun TikTok @seo_jeongseok.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Reset Tubuh dan Pikiran , Menata Ulang Gaya Hidup Sehat di Awal Tahun
-
Daftar Barang yang Wajib Ada di Tas Siaga Bencana Anda
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan