Suara.com - Stephanie Poetri merupakan salah satu penyanyi Indonesia-Amerika yang namanya dikenal kancah internasional. Tak heran jika profil dan riwayat pendidikan Stephanie Poetri pun selalu menjadi sorotan.
Diketahui bahwa Stephanie Poetri ini merupakan anak diva Indonesia Titi DJ. Lagu miliknya “I Love You 3000” sempat viral bahkan ke luar negeri. Saat ini, Ia tengah bergabung dengan label music luar yakni 88 Rising bersama dengan Niki dan Rich Brian.
Nah bagi yang ingin mengenal sosoknya lebih dekat, berikut ini profil dan riwayat pendidikan Stephanie Poetri lengkap dengan biaya sekolahnya yang menarik untuk diketahui.
- Baca juga: 8 Potret Mesra Stephanie Poetri dan Pacar Bule
- Baca juga: Tunangan Stephanie Poetri, Asher Novkov Bloom Kerja Apa?
Profil dan Riwayat Pendidikan Stephanie Poetri
Stephanie Poetri atau yang memiliki nama lengkap Stephanie Poetri Dougharty ini lahir pada 20 Mei 2000. Perempuan beragama Islam ini merupakan penyanyi dan penulis lagu. Ia merupakan putri dari dan Andrew Hollis Dougharty dan Titi DJ.
Nama Stephanie Poetri mulai dikenal masyarakat luas usai lagunya “I Love You 3000” meledak di pasaran bahkan hingga mendunia. Bahkan lagu tersebut berhasil membuatnya berhasil meraih penghargaan MAMA 2020 dalam kategori “Artis Baru Asia Terbaik dari Indonesia”.
Stephanie Poetri juga diketahui pernah tampil di acara musik kelas dunia “Head in The Clouds Festival”. Ia tampil di acara tersebut tiga tahun berturut-turut dari 2021-2023. Ia juga sempat merilis lagu bareng sang ibunda dengan judul “A Little Bit of Light”.
Untuk pendidikannya, Stephanie Poetri tercatat pernah sekolah di SMA Global Jaya International School, salah satu sekolah bergengsi di Indonesia. Sebagai sekolah internasional, tentunya biaya pendidikannya pun terbilang mahal.
Berdasarkan informasi yang tersebar di internet, disebutkan biaya sekolah di SMA Global Jaya International School mulai dari Rp 19,2 juta hingga Rp 44,9 juga untuk per tiga bulan. Sementara untuk SPP berkisar antara Rp 63,8 juta hingga Rp 149,6 juta per tahun.
Saat ini, Stephanie Poetri tengah meniti karier di AS. Baru-baru ini, Stephanie Poetri pun mengumumkan bahwa Ia telah bertunangan dengan sang kekasih, Asher Novkov Bloom.
Diketahui bahwa Asher ini merupakan bule Amerika Serikat yang pernah kuliah di Stony Brook University jurusan Ilmu Kelautan.
Saat ini tungangan Stephanie Poetri ini bekerja sebagai Personal Assistant dan Touring Assistan sang kekasih. Selama 2 tahun terakhir, Asher ikut andil dalam mengatur jadwal manggung maupun jadwal harian Stephanie Poetri.
Demikian ulasan mengenai profil dan riwayat pendidikan Stephanie Poetri dan kehidupannya selama meniti karier di AS.
Kontributor : Ulil Azmi
Berita Terkait
-
Adab Caca Tengker Saat Disuguhi Makanan dan Minuman di Kampung Jadi Sorotan, Padahal Pendidikannya Lulusan Luar Negeri
-
Asher Novkov Bloom Kerja Apa? Tunangan Stephanie Poetri Anak Titi DJ Bukan Orang 'Jauh', Lulus Kuliah Magna Cumlaude
-
Calon Mantu Titi DJ, Ternyata Ini Pekerjaan Asher Novkov Bloom Tunangan Stephanie Poetri
-
8 Potret Mesra Stephanie Poetri dan Pacar Bule yang Resmi Bertunangan
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Dari Hobi Jadi Profesi: Cara Wonder Voice of Indonesia Cetak Talenta Voice Over Profesional
-
Catat, Ini 7 Titik Tubuh yang Perlu Disemprot Parfum agar Wangi Seharian
-
Specs Coanda vs Ortuseight Hyperblast 2.0, Duel Sepatu Lari Lokal Rekomendasi Dokter Tirta
-
Kalender Jawa 28 Oktober 2025 Selasa Pon: Mengungkap Sifat dan Peruntungan Weton Lainnya
-
5 Cushion Minim Oksidasi dan Cocok untuk Kulit Berminyak, Bye-Bye Wajah Kusam!
-
Bikin Negara Minta Maaf, Siapa MC Radio Televisyen Malaysia yang Salah sebut Prabowo jadi Jokowi?
-
Pendidikan Humaniora Digital: Menjaga Keseimbangan Teknologi dan Nilai Kemanusiaan di Era Modern
-
7 Matcha Powder Terbaik untuk Bikin Latte di Rumah: Rasa Lezat, Lebih Hemat
-
Terinspirasi dari Ruang Ganti Atlet Tenis, Lacoste Ubah Runway Jadi Panggung Atletik yang Elegan
-
Biodata dan Agama Rinaldi Nurpratama, Kakak Raisa Punya Karier Mentereng