Suara.com - Perceraian antara selebgram dan YouTuber Ria Ricis dengan Teuku Ryan sangat menjadi sorotan publik, termasuk para penggemarnya. Meski keduanya telah resmi cerai pada 2 Mei 2024 lalu, hingga kini perbincangan mengenai keduanya masih jadi ramai di media sosial. Terlebih terkait hak asuh hingga nafkah putri semaya wayang mereka, Moana.
Salah satu yang masih ramai dibahas warganet adalah mengenai harta kekayaan orang tua Moana ini. Hal itu terkait dengan gurita bisnis keduanya, yang dibangun sejak sebelum menikah.
Sebagaimana kita tahu, sebelum Ria Ricis dan Teuku Ryan bersanding di pelaminan, masing-masing dari mereka telah memiliki sumber penghasilan. Dan ada pula sejumlah bisnis baru yang tumbuh dan berkembang setelah keduanya resmi berumah tangga.
Lalu seperti apa perbedaan gurita bisnis Ria Ricis dan Teuku Ryan? Berikut ulasannya.
Gurita bisnis Teuku Ryan
Selebgram dan YouTuber
Sebelum menikah dengan Ria Ricis, Teuku Ryan merupakan seorang karyawan di salah satu bank BUMN di Aceh.
Dan setelah menikah dengan Ria Ricis, Ryan meninggalkan pekerjaannya itu dan mulai terjun sebagai konten kreator di media sosial.
Ia mulai membuat konten YouTube dan Instagram bersama sang istri. Dari sanalah perlahan pundi-pundi rupiahnya bertambah.
Baca Juga: Bukan Lulusan Sekolah Guru, Ternyata Ria Ricis Ajar Mata Pelajaran Unggulan di Sekolah Moana
Menjadi aktor
Perlahan tapi pasti, Teuku Ryan mengikuti jejak Ria Ricis untuk terjun ke dunia hiburan. Pria asal Aceh itu mulai mendapatkan tawaran bermain sinetron, FTV, web series hingga film.
Wajah Ryan makin sering wara-wiri di layar kaca dan makin dikenal publik sebagai salah satu aktor kenamaan di Indonesia.
Endorsement dan Brand Ambassador
Seiring makin dikenalnya Ryan di jagad hiburan Indonesia, penggemar dan pengikutnya di media sosial pun semakin tumbuh.
Beragam endorse dan tawaran menjadi brand ambassador lalu berdatangan dan menjadi salah satu pemasukan pria berusia 29 tahun ini.
Bisnis kos-kosan
Tak hanya fokus di dunia hiburan, Teuku Ryan juga memiliki bisnis di luar dunia entertainment. Salah satunya adalah usaha kos-kosan yang ada di kampung halamannya.
Setidaknya ia memiliki empat kamar kos dan dua rumah yang ia sewakan. Hal ini tentu menjadi sumber penghasilan yang menjanjikan.
Bisnis desain interior
Selain kos-kosan, bisnis Ryan lainnya di luar dunia hiburan ada di bidang desain interior. Hal ini nampaknya belum banyak yang mengetahui.
Teuku Ryan merupakan pemilik dari sebuah usaha jasa desain interior bernama Adera Kreasindo.
Melalui bisnis ini, Ryan menerima beragam orderan desain interior untuk perkantoran hingga apartemen.
Bisnis clothing line
Ini adalah salah satu bisnis Ryan yang dibangun bersama sang mantan istri, Ria Ricis, ketika keduanya telah menikah.
Namun sayangnya, bisnis clothing line yang diberi nama Mosea ini diduga tak berjalan sesuai harapan, sehingga unggahan terakhir di media sosialnya dilakukan pada 2022 lalu.
Gurita bisnis Ria Ricis
YouTube
Sejak awal, Ria Ricis dikenal publik sebagai YouTuber. Ia sudah memulai kariernya di YouTube sejak 2016.
Sebelum YouTube, Ricis juga aktif sebagai selebgram. Melalui Instagram, ia sering membuat konten yang lucu, sehingga mencuri perhatian publik.
Channel YouTubenya Ricis Official terbilang sangat sukses dan hingga kini telah memiliki 45,3 juta subscriber.
Mengutip laman socialblade, penghasilan Ricis dari YouTube bisa mencapai Rp288 juta hingga Rp4,7 miliar.
Royalti buku
Meski dikenal aktif di media sosial, Ria Ricis juga merupakan penulis yang cukup produktif. Hingga kini ia telah menulis dan menerbitkan beberapa judul buku.
Buku-buku tersebut diantaranya yang berjudul Love Live Laugh, Bukan Buku Nikah, Saya Pamit dan Next. Buku-buku tersebut merupakan best seller, sehingga nilai royalti yang ia terima cukup besar.
Film
Tak hanya di media sosial, Ricis juga mengikuti jejak sang kakak, Oki Setiana Dewi, merambah dunia akting.
Ricis pernah ikut bermain dalam sejumlah film layar lebar, di antaranya yang berjudul Yowis Ben, Selebgram dan Wedding Agreement.
Endorsement
Seperti telah diuraikan di atas, Ria Ricis sangat aktif di media sosial YouTube dan Instagram. Hal ini membuat beragam tawaran endorse berdatangan.
Beragam produk seperti skincare, makanan hingga pakaian pernah menggunakan jasa promosi berbayar dari Ria Ricis.
Manajemen artis
Seakan ingin totalitas di dunia hiburan, Ria Ricis juga mengelola manajemen artis yang diberi nama Ricis Official.
Manajemen artis ini menaungi sejumlah unit kerja Ria Ricis, termasuk beragam bentuk kerjasama dengan klien atau brand.
Bisnis kuliner dan busana
Tak hanya yang berkaitan dengan dunia hiburan, Ricis juga merambah ke bisnis kuliner dan fashion. Bersama sang kakak, Oki Setiana Dewi, Ricis memiliki toko kue yang bernama Surabaya Patata.
Ia juga memiliki bisnis fashion busana Muslimah seperti hijab, dengan brand yang ia beri nama Ricis by Khayra.
Kontributor : Damayanti Kahyangan
Berita Terkait
-
Bukan Lulusan Sekolah Guru, Ternyata Ria Ricis Ajar Mata Pelajaran Unggulan di Sekolah Moana
-
Pesona Cowok Rp500 Juta, Momen Teuku Ryan Lap Keringat Bikin Salfok
-
Ria Ricis Dinilai 'Curcol' di Acara Harbukfes: Hadirnya Cobaan Tanda Allah Sayang
-
Pekerjaan Teuku Ryan Sebelum Menikah dengan Ria Ricis dan Bisnisnya Kini
-
Diduga Terinspirasi Ria Ricis dan Teuku Ryan, Indosiar Bikin FTV Suami Bahan Konten Istri
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?