Suara.com - Mahkamah Agung (MA) resmi mengabulkan gugatan batas usia calon kepala daerah. Putusan ini mendulang kontroversi karena dinilai menguntungkan anak bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, yang diisukan akan maju Pilkada 2024.
Adapun sosok penggugat batas usia minimal kepala daerah itu adalah Ahmad Ridha Sabana. Sosok Ridha ternyata menjabat sebagai Ketua Umum Partai Garuda.
Dalam gugatannya, Ridha meminta MA untuk memperluas tafsir syarat minimal 30 tahun untuk calon gubernur dan wakil gubernur. Juga syarat usia minimal 25 tahun untuk calon bupati dan wakil bupati, atau calon wali kota dan wakil wali kota, terhitung sejak pelantikan pasangan calon terpilih.
Lantas, seperti apakah profil Ahmad Ridha, sosok yang membuat MA kabulkan gugatan syarat kepala daerah?
Profil Ahmad Ridha
Ahmad Ridha lahir di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pada 22 Januari 1972. Ia adalah anak lelaki kedua dari pasangan KH Amidhan Shaberah dan Hajjah Rasyidah.
Ridha sendiri berasal dari keluarga cukup terpandang. Pasalnya, sang ayah dikenal sebagai tokoh ulama sekaligus Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI). Ayahnya menjabat sebagai Ketua MUI bidang produk halal periode 1995 hingga 2015.
Tak hanya itu, ayah Ridha juga pernah menjadi anggota Komnas HAM pada periode 2002 hingga 2007.
Sementara itu, Ahmad Ridha mulai terjun ke dunia politik dengan bergabung ke partai Prabowo Subianto, yakni Partai Gerindra. Ia kemudian maju sebagai caleg DPRD DKI Jakarta dari Gerindra pada 2014. Sayang, ia gagal lolos ke parlemen karena hanya mendapatkan 3.691 suara.
Baca Juga: Ernest Prakasa Bongkar Taktik Baru Pemerintah, Pantas Rakyat Megap-megap!
Gagal berjaya di Gerindra, Ridha memutuskan untuk mendirikan partai sendiri. Ia mendeklarasikan Partai Garuda pada 16 April 2015 lalu, dan sejak itu menjabat sebagai ketum parpol.
Sosoknya juga dikenal aktif dalam organisasi Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI). Selain itu, Ridha juga aktif berkarier di dunia bisnis, bukan hanya politik. Terlebih ia telah mendapatkan gelar Sarjana Ekonomi dan Master of Business Administration (MBA).
Di bidang bisnis, karier tertinggi Ridha adalah menjabat sebagai presiden direktur jaringan televisi komersial PT Cipta Televisi Pendidikan Indonesia atau TPI sejak tahun 2014 sampai 2018.
Adapun sosok Ridha adalah adik kandung dari Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. Riza Patria diketahui sempat menduduki jabatan sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2020-2022.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa
Berita Terkait
-
Ernest Prakasa Bongkar Taktik Baru Pemerintah, Pantas Rakyat Megap-megap!
-
Dirumorkan Maju Pilkada DKI, Begini Ekspresi Kaesang Curcol PSI Gagal ke Senayan
-
Cita-Cita Jan Ethes Viral di Tengah Batas Usia Calon Kepala Daerah Diturunkan, Netizen: Brace Yourself!
-
Suami Disebut Mau Maju Pilgub, Adu Koleksi Tas Mewah Nagita Slavina Vs Erina Gudono
-
Wajahnya Jadi Sorotan saat Foto Bareng Dewi Perssik, Tas Erina Gudono Berkali Lipat UMR Jakarta
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun
-
Usia 50-an Cocoknya Pakai Warna Lipstik Apa? Ini 7 Pilihan Elegan yang Patut Dicoba
-
5 Sepatu New Balance yang Mengandung Kulit Babi, Kenali Series Pig Skin Agar Tak Salah Beli
-
5 Rekomendasi Parfum Wanita yang Murah, Wangi Elegan dan Tahan Lama
-
Kenapa Sepatu New Balance Mahal? 5 Sepatu Lokal Ini Bisa Jadi Alternatif yang Lebih Murah
-
5 Parfum Aroma Teh untuk Wanita Kantoran, Wanginya Meninggalkan Jejak
-
Siapa Gusti Purbaya? Umumkan Diri Jadi Raja Keraton Solo yang Baru