Suara.com - Rumah tangga Ruben Onsu dan Sarwendah tengah menjadi buah bibir. Bagaimana tidak, pasangan yang dikenal sangat harmonis ini mendadak dikabarkan dalam proses bercerai.
Ruben Onsu diketahui mengajukan gugatan cerai terhadap Sarwendah di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Gugatan tersebut diajukan melalui pengacara Ruben Onsu pada 9 Juni 2024.
Seiring kabar perceraian ini, cerita lawas Ruben Onsu soal persiapan pernikahannya dengan Sarwendah viral lagi. Ruben Onsu rupanya menghabiskan dana fantastis untuk menikah kala itu.
Untuk diketahui, Ruben Onsu menikah dengan Sarwendah pada 22 Oktober 2013 di Bali. Tanggal ini dipilih karena bertepatan dengan ulang tahun mendiang ibu Ruben Onsu.
Ruben Onsu pun menyewa satu hotel di Nusa Dua khusus untuk acara pernikahannya serta tamu yang hadir. Hal ini diketahui dari cerita Ruben Onsu di kanal YouTube Orami Entertainment tahun 2022.
"Kebetulan kami booking satu hotel di Nusa Dua itu, satu hotel. Jadi di mana ada satu kamar hotel yang kami jadikan untuk bunga (dekorasi)," cerita Ruben Onsu, dikutip pada Minggu (16/6/2024).
"Di lantai-lantai berikutnya memang tamu-tamu saya dari Jakarta, saya siapin empat (lantai) di situ. Keluarga di situ," sambung Ruben Onsu.
Berikutnya, Ruben Onsu pun menceritakan bahwa tamunya kala itu hanya sekitar 150-an orang. Kendati begitu ia sampai menghabiskan dana Rp2,7 miliar untuk pernikahannya dengan Sarwendah di Bali.
"Ini saya bangga nyebutin harganya ya. Karena di era itu, tamunya 75 orang dikali dua, 150 orang. Di era itu aku menghabiskan Rp2,7 M (miliar). Iya (tanpa endorse)," jelas Ruben Onsu.
Baca Juga: Di Tengah Proses Cerai Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto Bersiap Berangkat ke Korea
Namun menurut Ruben Onsu, nilai tersebut tidak akan sebanyak itu jika dirinya tidak sempat tertipu tim WO (Wedding Organizer). Ia mengaku sempat beberapa kali ditipu tim WO sampai harus dadakan membuat dekorasi H-6 jam sebelum acara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
-
Kesibukan Kota Bikin Sulit Atur Waktu Renovasi, Desain Interior Kini Bisa dari Rumah
-
Link Download Kalender 2026 versi PDF Lengkap Daftar Libur Nasional, Cuti Bersama dan Long Weekend
-
Zodiak Leo Itu Orangnya Seperti Apa? Ini Alasan Mereka Selalu Jadi Pusat Perhatian
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik: Mulai dari Beginner hingga Pelari Jarak Jauh
-
5 Produk Daily Cream dari Viva, Ampuh Atasi Flek Hitam hingga Kulit Kering
-
5 Rekomendasi Lipstik OMG untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Cerah dan Tidak Pucat
-
7 Bedak Tabur yang Bisa Bantu Tutupi Flek Hitam, Tak Perlu Foundation Tebal
-
5 Pompa Air untuk Kedalaman 20 Meter, Harga Murah Mulai Rp1 Jutaan
-
Zodiak Leo Bulan Apa? Ini Fakta dan Kepribadian Si Raja Zodiak