Suara.com - Verrell Bramasta belum lama ini memutuskan menjalani transplantasi atau tanam rambut di Istanbul, Turki. Menariknya setelah selesai tindakan, ia langsung belanja jam tangan mewah alih-alih beristirahat.
Momen itu ia bagikan lewat akun TikTok @bramastaverrell. Terlihat Verrell dengan kondisi kepala masih merah bekas operasi sehari sebelumnya.
Setelah melepas perban, ia dan sang ayah langsung menuju sebuah mal di Turki untuk membeli salah satu merek jam tangan mewah, Cartier.
Dari wujudnya, Verrell diketahui memilih seri Santos de Cartier Skeleton. Jam tangan tersebut memiliki ukuran kepala besar dengan warna gold yang mewah.
Casing bagian belakangnya transparan serta pada pemutar waktu tersemat batu safir biru. Dilihat dari laman resmi Cartier, seri ini dibanderol mulai USD35.300 atau setara Rp577 jutaan.
"Self reward sehabis operasi itu ternyata bisa langsung bantu kurangin rasa nyerinya," tulis Verrell, dikutip Rabu (19/6).
Sebagai informasi, berusia 27 tahun itu mengaku sudah cukup lama mempertimbangkan prosedur tanam rambut.
Lewat Instagram, Verrell membeberkan bahwa sejak tahun 2020 ia mulai mengalami yang namanya "Receding hairline". Ia menduga kondisi itu terjadi karena pemakaian produk penata rambut yang berlebihan saat syuting sinetron.
"Ya, garis rambut saya mulai kebelakang dan tidak rata. Hal ini mungkin diakibatkan menggunakan banyaknya hair product seperti gel, wax, dan hairspray untuk peran "Pangeran" tersebut," tulisnya, dikutip Rabu (19/6).
Baca Juga: Budget Kurang tapi Ego Tinggi, Verrell Bramasta Nekat Bikin Lantai Rumah seperti Ini
Diketahui ia melakukan prosedur tanam rambut di klinik Now Hair Time. Tak sendiri, ia menjalani prosedur ini bersama dengan adiknya, Athalla Naufal dan sang ayah, Ivan Fadilla di tempat yang sama.
Kisaran paket tanam rambut yang ditawarkan klinik ini mulai dari USD1.500 hingga USD5.000, atau jika dirupiahkan setara dengan Rp80 juta. Namun harga bisa berbeda tergantung kondisi rambut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia