Suara.com - Video Aaliyah Massaid memakai lipstik mendadak viral di media sosial TikTok. Sejumlah netizen ramai menyoroti cara Aaliyah Massaid memakai lipstik. Wah, kenapa ya?
Momen tersebut berasal dari tayangan video YouTube Thariq Halilintar yang dibagikan pada Minggu (30/6/2024). Video ini berisi situasi belakang layar saat Aaliyah Massaid dan Thariq mengikuti Media Clash.
Sebelum pertandingan, Aaliyah Massaid menyiapkan diri. Putri Reza Artamevia itu tak lupa untuk touch up sambil curhat merasa deg-degan sebelum tanding badminton melawan Sean Galael dan Hana Pitrashata Malasan.
Aaliyah Massaid nampak mengoleskan lipstik ke bibirnya tanpa melihat ke cermin. Sambil meratakan lipstiknya, ia terus menghadap kamera untuk menceritakan perasaannya sebelum pertandingan.
"Enggak suka banget gue deg-degan kayak gini. Gua enggak suka perlawanan," kata Aaliyah Massaid, dilansir dari YouTube Thariq Halilintar pada Senin (1/7/2024).
Cuplikan Aaliyah Massaid ini kemudian dibagikan ulang ke TikTok oleh akun inilahakuu91. Si empunya akun TikTok rupanya salfok alias salah fokus dengan cara Aaliyah Massaid memakai lipstik.
"Bisa-bisanya pakai lipstik kagak ngaca," tulis pemilik akun TikTok tersebut di kolom caption.
Keterangan tersebut pun ditanggapi oleh netizen lain di kolom komentar. Ada netizen yang sependapat dengan caption akun itu, tapi ada juga yang justru sebaliknya.
"Aku juga bisa loh pake lipstik gak lihat cermin. Semua orang bisa loh kak," komentar salah satu netizen. "Gue juga kalo pake lipstik gak pernah ngaca," sahut yang lain. "Aku mau pake lipstik or liptint gak bisa kalo gak ngaca, berantakan," sahut lainnya.
Baca Juga: Beda Harga Tas Fuji dan Aaliyah Massaid saat Hadir di Acara yang Sama, Selisihnya Capai Rp40 Juta
Sementara itu, kehadiran Aaliyah Massaid dalam acara Media Clash akhir pekan kemarin cukup mencuri perhatian. Pasalnya Fuji juga ikut hadir dan bertanding di sana. Namun mereka berbeda tim.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
7 Rekomendasi Skin Aqua Sunscreen Terbaik, SPF Tinggi dan Tekstur Ringan
-
Keanggunan Bernuansa Arabian, Heaven Lights Perkenalkan Tren Lebaran 2026 lewat Anashera
-
Libur Lebaran Anak Sekolah 2026 Mulai Kapan? Cek Perkiraan Lengkapnya
-
Biodata dan Pendidikan Prilly Latuconsina yang Cari Kerja di LinkedIn
-
Ketika Gen Z Mulai Ramai ke Kajian, Mencari Iman di Tengah Tekanan Zaman
-
Siap-siap Cair, Ini Cara Cek Penerima Bansos PKH dan BPNT 2026 di HP
-
Kuliah Perbankan Syariah, Ini Peluang Karier yang Dibutuhkan Industri Keuangan
-
7 Rekomendasi Serum Penghilang Bekas Jerawat, Bikin Kulit Cerah Merata
-
7 Sumber Kekayaan Prilly Latuconsina yang Aktifkan Open to Work di LinkedIn
-
Apa Bedanya Lip Gloss dan Lip Tint? Ini 5 Pilihan yang Bisa Bikin Bibir Merona