Suara.com - Gelaran Olimpiade Paris 2024 semakin dekat. Indonesia dipastikan akan ikut serta dalam ajang olaraga tingkat dunia itu. Salah satu yang menjadi perhatian publik adalah sosok atlet Judo Indonesia, Maryam March Maharani.
Ia merupakan satu-satunya atlet judo asal yang berjuang mengharumkan nama Indonesia di olimpiade dalam 12 tahun terakhir. Selain itu, Maryam juga ditunjuk menjadi pembawa bendera Merah Putih di upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024, yang akan digelar Jumat (26/7/2024) waktu setempat.
Lantas seperti apakah sosok Maryam March Maharani? Berikut ulasannya.
Profil Maryam March Maharani
Maryam Maharani adalah atlet Judo kelahiran 8 Maret 2000. Ia lolos ke Olimpiade Paris setelah menempati peringkat keenam dalam kuota Kontinental Asia, dan akan tampil di nomor 52 kilogram.
Maharani, begitu sapaan akrabnya, memiliki prestasi yang gemilang selama berkarier sebagai etlet Judo.
Ia pernah duduk di peringkat kedua dalam kejuaraan Hong Kong Asia Open 2024, lalu meraih peringkat ketiga di Warsaw European Open 2024.
Maharani juga tercatat dalam 10 besar pejudo putri Asia. Hal itu pula yang memuluskan jalannya ke Olimpiade Paris 2024.
Sementara itu, penunjukkan Maharani sebagai pembawa bendera Indonesia di Olimpiade Paris 2024 tak hanya jadi simbol kebanggaan bangsa.
Baca Juga: Link Live Streaming Opening Olimpiade Paris 2024: Jadwal dan Cara Nonton
Tapi juga menunjukkan bangkitnya cabang olahraga Judo Indonesia, setelah absen sdi ajang olimpiade sejak 2012.
Ketika itu, Indonesia mengirimkan Putu Wiradamungga, sebagai wakil merah putih di Olimpiade 2012.
Setelah itu, pejudo Indonesia absen di dua kali olimpiade selanjutnya yang berlangsung di Brasil dan Jepang.
Dalam keterangan resmi Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Maharani menyatakan sangat bersyukur diberikan kesempatan sebagai pembawa bendera merah putih di pembukaan Olimpiade Paris 2024.
Ia mengaku senang, karena kesempatan ini belum tentu akan terulang lagi di masa yang akan datang.
"Saya sangat bersyukur bisa menjadi flag bearer karena banyak yang mau posisi ini. Saya bersyukur dikasih kesempatan ini. Semoga bisa membanggakan buat Indonesia dan juga bisa memberikan hasil terbaik di pertandingan, serta menjadi inspirasi buat atlet lain dan masyarakat Indonesia," ujar Maharani dalam keterangan tertulis Komite Olimpiade Indonesia (KOI), dikutip Kamis (25/7/2024).
Tag
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Opening Olimpiade Paris 2024: Jadwal dan Cara Nonton
-
Jajal Lapangan Resmi Olimpiade, Tim Bulutangkis Indonesia Temukan Masalah
-
Breaking News! FIFA Anulir Gol Cristian Medina, Argentina Kalah 1-2 dari Maroko
-
Hasil Olimpiade Paris: Diwarnai Drama Penalti, Timnas Spanyol Kalahkan Uzbekistan
-
Hasil Olimpiade Paris: Cristian Medina Cetak Gol Telat, Argentina Nyaris Dipecundangi Maroko
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Dari Hobi Jadi Profesi: Cara Wonder Voice of Indonesia Cetak Talenta Voice Over Profesional
-
Catat, Ini 7 Titik Tubuh yang Perlu Disemprot Parfum agar Wangi Seharian
-
Specs Coanda vs Ortuseight Hyperblast 2.0, Duel Sepatu Lari Lokal Rekomendasi Dokter Tirta
-
Kalender Jawa 28 Oktober 2025 Selasa Pon: Mengungkap Sifat dan Peruntungan Weton Lainnya
-
5 Cushion Minim Oksidasi dan Cocok untuk Kulit Berminyak, Bye-Bye Wajah Kusam!
-
Bikin Negara Minta Maaf, Siapa MC Radio Televisyen Malaysia yang Salah sebut Prabowo jadi Jokowi?
-
Pendidikan Humaniora Digital: Menjaga Keseimbangan Teknologi dan Nilai Kemanusiaan di Era Modern
-
7 Matcha Powder Terbaik untuk Bikin Latte di Rumah: Rasa Lezat, Lebih Hemat
-
Terinspirasi dari Ruang Ganti Atlet Tenis, Lacoste Ubah Runway Jadi Panggung Atletik yang Elegan
-
Biodata dan Agama Rinaldi Nurpratama, Kakak Raisa Punya Karier Mentereng